Berita Viral
Anak Dibuat Buta, Ayah Siswi SD Korban Dicolok Kakak Kelas Dipaksa Cabut Laporan, Terancam Dipecat?
Nasib ayah siswi SD yang dibuat buta karena dicolok kakak kelas dengan tusuk bakso, kini dipaksa cabut laporan. Diintimadasi
Editor: Suli Hanna
TRIBUNTRENDS.COM - Bak sudah jatuh tertimpa tangga, kini posisi ayah siswi SD yang matanya dicolok tusuk bakso makin terhimpit.
Kuasa hukum ayah siswi SD tersebut mengatakan kini sang klien mendapat intimidasi untuk mencabut laporan.
Bagaimana kabar lengkapnya?
Nasib pilu dialami ayah dari bocah SD yang matanya buta karena dicolok dengan tusuk bakso.
Belum jelas kasus yang menimpa anaknya, kini ia justru dipaksa mencabut laporan.
Ancamannya, ia akan dipecat jika tidak segera mencabut laporan.
Hal itu disampaikan, kuasa hukum siswi SDN di Gresik berinisial, SH (8) yang diduga dicolok menggunakan tusuk bakso hingga buta menyebut, ayah korban mendapatkan intimidasi dari Camat Menganti, Hendriawan Susilo.
Pengacara keluarga korban, Abdul Malik mengungkapkan hal itu saat menemani SH melakukan pemeriksaan kembali mata kanannya di Surabaya Eye Clinic, Jumat (22/9/2023).
Baca juga: Penyebab Rekaman CCTV Kasus Siswi SD Dicolok Teman Tidak Ditemukan, Ternyata Bukan Karena Dihapus

Ketika itu, Abdul mengatakan, dugaan intimidasi yang dilakukan oleh Camat kepada ayah korban, Samsul Arif (36) diperkirakan terjadi, pada Rabu (20/9/2023) lalu.
“Ada intimidasi yang dilakukan oleh seseorang.
Kemarin camat menemui klien kami, disuruh buat pernyataan bahwa berita ini berita hoaks,” kata Malik, di sela pemeriksaan korban, Jumat (22/9/2023).
Camat Menganti disebut memaksa Samsul untuk meminta maaf karena telah membuat kegaduhan.
Selain itu, ayah korban juga diminta mencabut laporan terkait kejadian itu di Polres Gresik.
“Harus mencabut (laporan), kalau tidak mencabut nanti klien kami akan dipecat dalam tempo lima hari."
"Klien kami memang sekretaris Desa (Randu Padangan),” jelasnya.
Baca juga: Pindah Sekolah Gegara Dibully, Siswi SD Malah Dirudapaksa Penjaga Sekolah di Ruang Kepsek: 10 Kali

Sumber: Tribun Jateng
Curhat WNA Thailand Viral: Kecewa dengan Polisi Indonesia, Kehilangan HP Malah Ditinggal Nonton Film |
![]() |
---|
Pilihan Berat Nur Ahmad Santri Ponpes Al Khoziny, Siap di Amputasi di Tempat Setelah Reruntuhan |
![]() |
---|
Cerita Haru di Balik Tragedi Ponpes Al Khoziny: Ahmadi Sulton Kehilangan Sepupunya, Sempat Ngobrol |
![]() |
---|
Update Korban Meninggal Musala Ponpes Al Khoziny Terus Bertambah, Tim SAR Berpacu dengan Waktu |
![]() |
---|
Kisah di Balik Reruntuhan Ponpes Al Khonizy, Aksi Heroik Dokter TNI yang Siap Mati Demi Sebuah Nyawa |
![]() |
---|