Breaking News:

Perubahan Uya Kuya Disorot, Diduga Buntut Rusaknya Rumah usai Dijarah Massa, Ini Kata Jusuf Hamka

Terlihat beberapa perubahan dari Uya Kuya, diduga buntut rusaknya rumah pribadi yang dijarah massa, Jusuf Hamka ungkap beberapa hal

Kolase TribunTrends/Instagram Uya Kuya
UYA KUYA dan JUSUF HAMKA - Terlihat beberapa perubahan dari Uya Kuya, diduga buntut rusaknya rumah pribadi yang dijarah massa, Jusuf Hamka ungkap beberapa hal 

"Sampai saya bilang,'Mas,' Ibu saya tahu kalian orang baik ya. Nggak usah bersedih. Allah akan balas kamu yang dengan lebih baik. Allah gantikan semua yang lebih baik'," tutur Jusuf Hamka.

RUMAH UYA KUYA - Rumah artis sekaligus anggota DPR RI, Uya Kuya yang berlokasi di kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur, mulai terlihat sedikit dirapikan oleh dua orang pekerja bangunan pada Selasa (2/9/2025)
RUMAH UYA KUYA - Rumah artis sekaligus anggota DPR RI, Uya Kuya yang berlokasi di kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur, mulai terlihat sedikit dirapikan oleh dua orang pekerja bangunan pada Selasa (2/9/2025) (Tribunnews/M Alivio Mubarak Junior)

4. Astrid Pikirkan Kucing yang Ikut Dijarah

Di momen itu, Jusuf Hamka juga membongkar fakta mengejutkan.

Saat terjadi penjarahan di rumah pelantun tembang Don't Play Play Bosku itu, puluhan kucing peliharaannya pun ikut raib.

Meski sudah ikhlas dengan apa yang terjadi, istri Uya Kuya masih memikirkan nasib kucing-kucingnya yang entah di mana saat ini.

"Dia bilang ikhlas. Luar biasa."

"Cuman Ibu  dia bilang 'saya ikhlas, cuman kucing saya kasihan' katanya itu aja, kucingnya kasihan jadi itu aja ibu yang saya dengar," tambahnya mengulangi kalimat yang disampaikan oleh wanita yang kini bertugas di Komisi E DPRD DKI Jakarta periode 2024–2029 itu.

Terkait kerugian harta benda, keluarga presenter yang memulai kariernya lewat Festival Tenda Mangkal Prambors itu, mengaku sudah ikhlas.

Hanya saja mereka belum mengikhlaskan soal puluhan kucingnya yang mendadak raib saat aksi penjarahan terjadi.

"Kalau kerugian benda keluarga Mas Uya saya lihat sudah ikhlas. Tapi yang masih belum ikhlas kucingnya."

"Kasihan kucingnya ada nggak tahu ada beberapa ya mungkin di atas lima ya, kemarin dia bilang delapan atau berapa kucingnya yang hilang."

"Dia cuman kucingnya takut nggak dirawat dengan pasti gitu. Kalau orang yang ngambil ngerawat enggak apa-apa," lanjutnya.

5. Berniat Gelar Sayembara untuk Temukan Kucing

Mengingat keluarga Uya Kuya masih tidak tenang karena seluruh kucingnya belum ditemukan, Jusuf Hamka pun menyarakan sang presenter agar mengadakan sayembara.

"Bahkan saya bilang kalau begitu sayembarain aja buat sayembara. Nanti kalau ketemu kucing itu dikasih hadiah," kata Jusuf Hamka pada Uya Kuya.

Usulan dari Komisaris Utama PT Mandara Permai itu pun langsung disetujui oleh Uya Kuya.

"Iya, iya dia mau kok katanya," pungkas Jusuf Hamka.

(TribunTrends.com/Tribunnews.com/Gabriella)

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 3/3
Tags:
Uya KuyaJusuf HamkaAstrid Kuya
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved