Sosok Rita Widyasari Mantan Bupati Kukar, 91 Kendaraan Mewah Disita KPK, Ada Lamborghini dan McLaren
Rita Widyasari mantan Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) disorot setelah KPK menyita 91 uni kendaraan mewah miliknya.
Editor: Galuh Palupi
TRIBUNTRENDS.COM - Rita Widyasari mantan Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) disorot setelah KPK menyita 91 uni kendaraan mewah miliknya.
Rita Widyasari sendiri adalah Bupati Kukar dua periode yakni tahun 2010-2015 dan tahun 2016-2021.
Rita Widyasari lahir 7 November 1973 (umur 50) di Tenggarong, Kalimantan Timur.
Rita Widyasari terpilih menjadi bupati maju dari Partai Golkar.
Suaminya bernama Endri Elfran Syafril dan memiliki tiga orang anak.
Rita Widyasari alumni University Utara Malaysia.
Adapun Rita Widyasari merupakan terpidana kasus gratifikasi Rp 110 miliar dan suap perizinan kelapa sawit di Kutai Kartanegara.
Rita divonis 10 tahun penjara, denda Rp 600 juta subsider 6 bulan kurungan oleh Majelis Hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi.
Belum selesai periodenya menjabat bupati, pada 10 Oktober 2017, jabatannya diganti oleh wakilnya, Edi Damansyah setelah penahanan Rita Widyasari oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Deretan harta kekayaan Rita Widyasari disita KPK
Tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menyita deretan aset mewah mantan Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Rita Widyasari.
Penyitaan ini dilakukan dalam rangka penyidikan kasus dugaan tindak pidana pencucian uang (TPPU).
"Telah melakukan penyitaan kurang lebih 536 dokumen, bukti elektronik, dan kendaraan yang terdiri dari motor dan mobil mewah kurang lebih 91 unit dari berbagai merek," kata Juru Bicara KPK Ali Fikri, Kamis (6/6/2024).
Ali Fikri juga membeberkan merek mobil yang disita. "Ada Lamborghini, McLaren, BMW, Hummer, Mercedes Benz, dan lain-lain, ada 91 termasuk mobil dan motor," lanjut Ali.
Selain itu, ada juga lima bidang tanah serta berbagai barang mewah.
Sumber: Tribun Medan
| Yudo Sadewa Anak Purbaya Peringatkan Dunia: Utang AS Bikin Dolar Tak Bernilai, Seperti Tisu Toilet |
|
|---|
| Jokowi Tak Tergoda Istana Baru, Pilih Tinggal di Rumah Lama: Gak Apa-apa Kecil yang Penting Senang |
|
|---|
| Jokowi Jawab Polemik Kereta Cepat Whoosh Rp118 Triliun: Bukan Mencari Untung, Tapi Soal Masa Depan |
|
|---|
| Kabar Baik untuk Pedagang Pasar, Purbaya Cuma Fokus Hajar Mafia Pakaian Bekas di Pelabuhan |
|
|---|
| Berani Buka Aib! Purbaya Beberkan Dugaan Suap dan Selundupan di Kemenkeu: Rp20 Juta per Kontainer |
|
|---|