Berita Viral
Punya Fortuner dan Honda Civic, Nenek Pencari Daun Rutin Santuni 1000 Warga, Ini Profesi Aslinya
Terungkap profesi asli nenek pencari daun kering yang ternyata kaya raya, punya rumah hingga mobil mewah.
Editor: Galuh Palupi
TRIBUNTRENDS.COM - Terungkap profesi asli nenek pencari daun kering yang ternyata kaya raya, punya rumah hingga mobil mewah.
Kisah nenek sang sultan kampung ini viral setelah diunggah akun TikTok @misterkonde3 pada Maret lalu.
Mulanya dalam video tersebut tampak seorang nenek yang mengenakan pakaian lusuh dan topi caping.
Diketahui nenek tersebut baru saja kembali dari sawah sembari membawa daun kelapa kering dan daun pisang.
Tampak daun-daun itu dibawa dengan cara digendong menggunakan kain jarik.
Namun siapa sangka di balik penampilan sederhananya, nenek tersebut merupakan pemilik rumah mewah di kampung tersebut.
Baca juga: Terungkap Profesi Nenek Sultan yang Viral Cari Daun Kering, Ternyata Punya Sawah Berhektar-hektar
Saat menunjukan tempat tinggalnya, publik pun langsung dibuat terheran-heran.
Bagaimana tidak, nenek tersebut ternyata tinggal di sebuah rumah mewah yang terdiri dari dua lantai.
Terlihat rumah nenek tersebut memiliki luas sekitar 1 hektare.
Dengan didominasi nuansa putih, rumah mewah nenek tersebut juga dihiasi dengan patung berbentuk kuda hingga ukiran-ukiran bermotif emas pada bagian dindingnya.
Tak hanya itu saja, tampak sejumlah mobil mewah berbagai merk yang terparkir di garasi kediaman nenek tersebut, yang tampaknya seperti Toyota Fortuner, Honda Civic dll.
Rupanya nenek sultan itu dikenal sebagai seorang pengusaha yang memiliki sawah berhektar-hektar.
Meski menjadi salah satu orang terkaya di kampungnya, nenek tersebut memilih hidup secara sederhana.
Bahkan di salah satu video terlihat nenek rutin memberikan santunan pada sekitar 1000 warga saat mendekati Idul Fitri.
Berkat kedermawanannya, saat hari raya Idul Fitri para warga beramai-ramai mendatangi kediaman mewah nenek untuk bersilaturahmi.
| Mengungkap Fakta Warung Bakso "Babi" di Bantul, Ada Konsumen Pakai Hijab, Begini Tanggapan DMI |
|
|---|
| Tanggapan Kepsek Soal Siswi MTs Garut yang Sekolah Sambil Gendong Adik Down Syndrome dan Berjualan |
|
|---|
| Miris! Kakak Tega Suntikkan Sabu ke Adik Kandung di Malang, Korban Sempat Diancam Dijual |
|
|---|
| Jeritan Pilu Pemilik Warung Bakso Babi di Bantul: Dari Ramai Pembeli ke Pelik Usai Viral Non-Halal |
|
|---|
| Siapa Sarah Wanda Nainggolan? Viral Dikirimi Karangan Bunga Istri Sah, Jadi Bulan-bulanan Netizen |
|
|---|