Kematian Dosen Untag
Nasib AKBP B Jadi Saksi Utama Tewasnya Dosen Untag Semarang, Penyebab Korban Meninggal Terungkap
Begini nasib AKBP B yang menjadi saksi utama tewasnya dosen Universitas 17 Agustus Semarang, kini dugaan penyebab korban meninggal terungkap
Editor: Nafis Abdulhakim
Ringkasan Berita:
- Begini nasib AKBP B yang menjadi saksi utama dalam kasus tewasnya dosen Universitas 17 Agustus Semarang.
- Kini posisi dan perannya kembali menjadi sorotan setelah dugaan penyebab kematian korban mulai terungkap.
- Perkembangan terbaru ini membuat keluarga dan publik semakin menunggu kejelasan dari proses penyidikan.
TRIBUNTRENDS.COM - Dosen muda Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Semarang, berinisial DLL (35), ditemukan tewas di sebuah kamar hotel yang berlokasi di Jalan Telaga Bodas Raya Nomor 11, Karangrejo, Gajahmungkur, Kota Semarang, Jawa Tengah, pada Senin (17/11/2025) sekitar pukul 05.30 WIB.
Setelah kejadian tersebut, tim forensik langsung melakukan autopsi dan kini proses pemeriksaan jenazah telah rampung.
Sementara itu, polisi masih melakukan pendalaman untuk mengungkap penyebab pasti kematian dosen tersebut.
Kasus ini mencuat setelah kematian DLL pertama kali dilaporkan oleh seorang perwira polisi, yakni Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) berinisial B (56).
AKBP B diketahui bertugas di Direktorat Samapta Polda Jawa Tengah, dengan posisi cukup strategis sebagai kepala subdirektorat pada bagian pengendalian massa.
Kepala Bidang Profesi dan Pengamanan (Kabidpropam) Polda Jateng, Saiful Anwar, memastikan bahwa AKBP B telah diamankan terkait kasus meninggalnya dosen Untag tersebut.
Saat ini, ia sedang menjalani pemeriksaan intensif oleh penyidik Bidang Profesi dan Pengamanan (Bidpropam) Polda Jawa Tengah.
"Ya sejak kami dapat informasi ini AKBP B sudah kami ambil. Dia sudah kami amankan dari kemarin sampai sekarang masih menjalani pemeriksaan," ungkap Saiful saat menemui para mahasiswa Untag Semarang yang mendatangi Polda Jateng, Rabu (19/11/2025), dilansir TribunJateng.com.
Pada hari yang sama, ratusan mahasiswa Untag Semarang mendatangi Polda Jateng untuk menanyakan perkembangan penanganan kasus tersebut.
Mereka berharap proses penyelidikan berjalan transparan dan tidak ada detail yang ditutup-tutupi, mengingat korban merupakan dosen kampus mereka.
Baca juga: Didatangi Ratusan Mahasiswa! Polisi Janji Sikat Semua Pelaku di Kasus Dosen Untag, AKBP B Terancam!
Keluarga Ungkap Kejanggalan
Keluarga dosen Untag Semarang berinisial DLL menilai kematian korban penuh kejanggalan.
Sebab, korban meninggal dalam kondisi telanjang di sebuah hotel.
Korban juga mengeluarkan darah pada bagian hidung, mulut, dan alat kelamin.
Selain itu ada kejanggalan terkait informasi kematian korban yang berjarak cukup jauh.
Korban ditemukan meninggal pada Senin (17/11/2025) sekitar pukul 05.30 WIB, tapi keluarga baru menerima informasi kematian korban pada Senin petang.
Sumber: Tribunnews.com
| Nasib AKBP B Jadi Saksi Utama Tewasnya Dosen Untag Semarang, Penyebab Korban Meninggal Terungkap |
|
|---|
| Didatangi Ratusan Mahasiswa! Polisi Janji Sikat Semua Pelaku di Kasus Dosen Untag, AKBP B Terancam! |
|
|---|
| Nasib Jenazah Dwinanda Dosen Untag yang Sebatang Kara, Keluarga Serahkan Pemakaman ke Pihak Kampus? |
|
|---|
| Jejak AKBP Basuki di Lokasi Dosen Untag Tewas: Jabatan Strategis Terancam, Propam: Kami Sikat Semua |
|
|---|
| Hasil Autopsi Dosen Untag Bocor! Korban Tewas Akibat Jantung Pecah Setelah Aktivitas Berlebihan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/trends/foto/bank/originals/AKBP-Basuki-56-beri-penjelasan-mengenai-Dwinanda-Linchia-Levi-dosen-untag.jpg)