Life Style
Tak Banyak yang Tahu Kepribadian Otrovert, Bukan Introvert, Ekstrovert atau Ambivert, Kamu Termasuk?
Tahukah kamu bahwa ada kepribadian bernama otrovert, ini bukan, introvert, ekstrovert atau ambivert lho.
Penulis: Sinta Manila
Editor: Tim TribunTrends
Gemini AI
ILUSTRASI SESEORANG KEPRIBADIAN OTROVERT - Tahukah kamu bahwa ada kepribadian bernama otrovert, ini bukan, introvert, ekstrovert atau ambivert.
Perbedaan Otrovert dengan Introvert dan Ekstrovert
Sekilas, otrovert bisa terlihat seperti introvert karena sama-sama menyukai kesendirian.
Namun, bedanya, introvert masih bisa merasa menjadi bagian dari kelompok tertentu, sementara otrovert justru menolak keterikatan itu.
Di sisi lain, otrovert bisa tampak ramah dan supel seperti ekstrovert (pseudo-extroverted), tetapi energi yang mereka keluarkan dalam interaksi sosial tidak berbuah keterikatan. Kelompok besar hanya mempertegas rasa keterasingan mereka.
Dengan kata lain, otrovert bukan berada di tengah spektrum introvert-ekstrovert seperti ambivert, melainkan berada di luar spektrum itu sendiri.
(TribunTrends.com)