Berita Viral
Nekat Lewat Trotoar saat Macet, Pemotor Malu Diteriaki Para Bocil: Indonesia Gak Maju Kalau Begini
pengendara motor di kawasan Jalan Matraman Raya, Jakarta Timur, diteriaki para bocah cilik karena nekat naik ke trotoar saat macet.
Editor: jonisetiawan
TRIBUNTRENDS.COM - Malunya para pengendara motor di kawasan Jalan Matraman Raya, Jakarta Timur, mereka diteriaki para bocah cilik alias bocil karena nekat naik ke trotoar saat macet.
Salah satu dari mereka bahkan memaksa pemotor untuk turun dari trotoar.
Peristiwa itu terjadi di kawasan Jalan Matraman Raya, Jakarta Timur, Selasa (26/12/2023).
Menilik dari video yang beredar, mulanya terlihat lalu lintas sedang padat di kawasan tersebut.
Hal itu membuat pemotor yang nakal naik ke trotoar tempat pejalan kaki.
Baca juga: APES! Jambret di Cilandak Panik saat Dikejar Massa, Jatuh Gegara Tabrak Trotoar, Nyawa Tak Tertolong
Melihat hal tersebut, bocah-bocah itu tampak kesal dan meneriaki mereka.
"Gak boleh bu, turun," kata seorang bocah berkaos cokelat dikutip TribunJakarta.com, Jumat (29/12/2023).
Bocah berkaos cokelat itu paling pertama meminta para pemotor turun ke jalan.
Aksi itu dipuji seorang pria perekam video.
"Bagus dek begitu," kata perekam video.
Dihadang bocil, para pemotor pun langsung menurunkan kendaraannya kembali ke jalanan.
Bahkan ada yang putar balik tak jadi melewati jalur pejalan kaki.
"Indonesia gak akan maju kalau begini!" teriak bocah lainnya.
"Viralin aja nih bang kayak gini! Lewat bawah ke bawah," kata bocah-bocah tersebut.
"Kalah kalian sama anak kecil," puji perekam video.
Baca juga: Potret Pernikahan Bocil Digelar Meriah di Madura, Pengantin Masih Kecil, Ternyata Acara Perjodohan
| Prompt Gemini AI Bisa Ubah Foto Biasa Jadi Keren Bak di Times Square New York, Hasil Realistis |
|
|---|
| Doa Mengalir untuk Ayah Jerome Polin, Kondisi Kritis di RS, Kronologi Sakit Diungkap: Tiba-tiba Drop |
|
|---|
| Fakta-fakta Kasus Viral AG, Eks Bupati Dharmasraya Digerebek Massa di Hotel, Terungkap Sosoknya |
|
|---|
| Dituduh Berbuat Asusila di Hotel Bareng Pria, Mantan Bupati Dharmasraya Buka Suara, "Kesalahpahaman" |
|
|---|
| Kondisi Aeron Shiki Usai Rahasianya Pecah! Pro Player Esport MLBB Akui Bukan Menikah dengan Alyssa |
|
|---|