Arti Istilah Viral
Apa Arti Demure Viral di TikTok? Istilah Populer Kini Jadi Bahasa Gaul, Ketahui Maknanya!
Inilah arti dari kata demure yang sering seliweran di berbagai media sosial, kini jadi bahasa gaul anak gen Z.
Editor: Apriantiara Rahmawati Susma
TRIBUNTRENDS.COM - Beberapa dari kalian mungkin sudah tak asing lagi dengan istilah demure yang sering muncul di berbagai media sosial.
Medsos memang kaya akan bahasa gaul yang terus berkembang. Salah satu kata yang kini banyak digunakan adalah demure.
Bagi sebagian dari Anda, kata ini mungkin sudah sering muncul di linimasa medsos.
Demure kini menjadi salah satu istilah yang sering digunakan di berbagai platform populer, seperti X, Instagram, dan TikTok.
Meskipun sudah banyak digunakan, tak sedikit pengguna yang mungkin belum sepenuhnya memahami arti dari kata demure di dunia medsos.
Karena itu, sangat menarik untuk mengungkap apa sebenarnya arti demure. Jadi, apa sih yang dimaksud dengan kata ini?
Jika Anda ingin tahu lebih dalam, simak penjelasan lengkapnya di bawah ini mengenai arti demure sebagai bahasa gaul yang kini tengah tren di medsos.
Baca juga: Apa Arti Life After Breakup Viral di TikTok? Istilah Populer di Kalangan Gen Z, Ketahui Maknanya!
Arti demure sebagai bahasa gaul di medsos
Berdasarkan pantauan KompasTekno, istilah demure mulai mencuri perhatian pengguna media sosial sejak beberapa waktu lalu.
Menariknya, hingga kini, kata tersebut masih tetap populer dan kerap digunakan dalam berbagai unggahan di medsos.
Di ranah media sosial, penggunaan kata demure menunjukkan pola tertentu yang cukup khas.
Istilah ini sering muncul dalam frasa seperti “very demure” atau versi lengkapnya “very demure, very mindful”.
Secara umum, demure digunakan untuk menggambarkan konten yang berkaitan dengan perilaku atau gaya berpakaian yang mencerminkan keanggunan dan kesopanan seseorang.
Dengan gaya penggunaan seperti ini, mungkin Anda bertanya-tanya: sebenarnya, apa sih makna dari demure itu sendiri?
Dikutip dari kamus bahasa Inggris Cambridge, arti demure adalah sikap atau perilaku yang kalem, tenang, sopan, anggun, sederhana, atau rendah hati. Kata ini dapat dipakai untuk menyebut perilaku pengguna yang kalem, anggun, atau rendah hati.
Sumber: Kompas.com
| Arti Kata ACAB dan 1312, Viral Saat Demo Buruh 2025, Kerap Dipakai Warganet di Unggahan IG hingga WA |
|
|---|
| Apa Arti Aura Farming Istilah Viral di TikTok? Bahasa Gaul Gen Z Dikenal Lewat Tarian Pacu Jalur |
|
|---|
| Apa Arti Doksli Istilah Viral TikTok? Singkatan Populer Kini Jadi Bahasa Gaul, Sering di Medsos |
|
|---|
| Apa Itu Black Dandyism Dikaitkan dengan Met Gala 2025? Ketahui Makna di Baliknya & Asal-usulnya |
|
|---|
| Apa Arti Demure Viral di TikTok? Istilah Populer Kini Jadi Bahasa Gaul, Ketahui Maknanya! |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/trends/foto/bank/originals/Inilah-arti-dari-kata-demure.jpg)