Berita Viral
Keluarga Unik Ini Viral, Punya Sepasang Putri Kembar dan 3 Pasang Cucu Kembar Juga, Semuanya Identik
Viral kisah keluarga unik, punya putri kembar, lalu dikaruniai 3 pasang cucu kembar.
Penulis: Apriantiara Rahmawati Susma
Editor: Apriantiara Rahmawati Susma
TRIBUNTRENDS.COM - Keluarga ini ramai jadi sorotan netizen karena dianggap unik.
Pasalnya, keluarga ini dikaruniai anak kembar di tiga generasi.
Dilansir TribunTrends dari Eva.vn Kamis (19/10/2023), baru-baru ini publik dihebohkan dengan kisah sebuah keluarga di Nghe An, Vietnam.
"Selama beberapa generasi, keluarga telah melahirkan anak kembar di Nghe An.
Ini mungkin salah satu keluarga paling istimewa di Nghe An ketika sang nenek melahirkan anak kembar, dua putri yang Ia lahirkan kembar dan kini giliran cucu-cucunya anak kembar." demikian keterangan pada sebuah postingan.
Baca juga: 6 Tahun Menikah Tak Ada Anak, Pria Tak Gegabah Cari Istri Lain, Berkat Sabar Kini Punya Bayi Kembar
Foto keluarga mereka juga mencuri perhatian netizen.
Di foto itu, tampak ada empat pasang kembar identik.
Foto tersebut telah dibanjiri puluhan ribu komentar dari netizen.
Wanita bernama Dang Thi Hong adalah salah satu si kembar dalam foto tersebut.
"Nenek saya memiliki 7 anak, termasuk dua putra kembar - dua paman kandung saya.
Ibu saya menikah dengan ayah saya dan melahirkan anak kembar identik – saya dan saudara perempuan saya bernama Phuong.
Saat itu, pihak keluarga terkejut dan percaya bahwa sang ibu membawa gen nenek.
Bertahun-tahun kemudian, bibi bungsu saya menikah dan melahirkan anak perempuan kembar, kerabat kaget.
Karena biasanya hanya satu orang dalam keluarga yang membawa gen ibu, namun keluarga
dari pihak ibu memiliki dua anak perempuan seperti itu," kata Hong.
Tidak berhenti di situ, ketika Hong dan adik perempuannya bernama Phuong tumbuh dewasa, menikah, dan melahirkan.
Sumber: TribunTrends.com
| Penyidikan Massal di SMAN 72: Polisi Periksa 46 Siswa, Serpihan Ledakan dari Tubuh Korban Disita |
|
|---|
| Ahmad Sahroni Membangun Ulang Rumah di Tanjung Priok yang Dijarah Massa dan Ini Harapan Baru |
|
|---|
| Terbongkar! Identitas Asli dan Profesi 'Sister Hong dari Lombok' yang Menghebohkan Jagat Maya |
|
|---|
| Polemik Suksesi Takhta Keraton Solo: Keterkejutan Maha Menteri Tedjowulan dan Minta Nunggu 40 Hari |
|
|---|
| Duduk Perkara Perebutan Takhta Keraton Solo Pasca-Wafatnya Pakubuwono XIII |
|
|---|
