Berkas Penting untuk Lolos! Contoh Esai PPG Prajabatan 2025 yang Wajib Disiapkan, Ditutup 6 November
Berikut contoh esai yang bisa digunakan calon peserta untuk membuat kelengkapan persyaratan seleksi PPG.
Penulis: Sinta Manila
Editor: Sinta Manila
B.2 Tindakan apa saja yang Anda lakukan untuk mengembangkan diri Anda? Adakah cara-cara di luar kebiasaan atau berbeda yang Anda lakukan dalam proses pengembangan? Berikan contoh spesifik!
Berdasarkan indentifikasi yang telah saya sebutkan pada B.1, saya memberanikan diri mengikuti kegiatan-kegiatan baru yang positif seperti mengikuti kepanitiaan dalam suatu kegiatan dan pelatihan-pelatihan online. Saya juga mengikuti webinar untuk menambah pengetahuan tentang metode dan media pembelajaran terbaru serta menonton konten yang membuat media pembelajaran interaktif yang bisa dibuat dengan bahan sederhana sehingga dapat membuat pembelajaran dengan metode dan media yang lebih interaktif.
Cara di luar kebiasaan yang saya lakukan dalam proses pengembangan diri adalah dengan membuat berbagai desain di aplikasi canva, biasanya membuat pamflet atau sejenisnya. Dengan membuat berbagai desain menjadikan saya terus belajar dan meningkatkan kemampuan saya sehinffa dapat dipakai untuk membuat atau mengembangkan bahan ajar atau media pembalajaran.
B.3 Apa tantangan atau kesulitan yang Anda hadapi dalam proses pengembangan diri tersebut? Bagaimana cara mengatasinya?
Tantangan atau kesulitan yang saya hadapi berasal dari dalam diri saya sendiri, seperti timbulnya rasa malas, tidak mengelola waktu dengan baik, dan mudah teralihkan dengan hal yang tidak penting. Saya sadar bahwa hal-hal tersebut dapat menjadi hambatan dalam proses pengembangan diri saya.
Saya membuat beberapa solusi untuk mengatasi masalah tersebut, yaitu membuat daftar atau list hal-hal yang perlu dikerjakan dengan menurut skala prioritas. Sehingga saya bisa ingat tujuan awal saya dan tidak mudah teralihkan hal lain yang tidak penting.
B.4 Apa hasil yang Anda peroleh atau yang Anda rasakan dengan mengembangkan perilaku tersebut? Bagaimana Anda menerapkannya dalam peran Anda?
Hasil yang saya peroleh dan rasakan sekarang saya menjadi pribadi yang lebih positif dan lebih optimis. Saya juga lebih memahami metode dan media pembelajaran interaktif serta dapat mengembangkan bahan ajar dengan aplikasi atau website.
Hasil pengembangan tersebut dapat saya terapkan dalam kehidupan khususnya sebagai guru. Sikap lebih positif dan optimis dapat menjadikan saya bekerja dan mengerjakan tugas saya sebaik mungkin serta dapat mencoba kesempatan atau hal baru. Selain itu, bertambahnya pemahaman terkait metode dan media pembelajaran dapat saya gunakan untuk menjadi bekal dalam mengajar sehingga pembelajaran dapat lebih baik.
Bagian C
Terkadang saya diminta untuk melakukan sesuatu yang menurut saya tidak sesuai dengan nilai, etika, pedoman kerja, ataupun norma yang berlaku
C.1 Ceritakan satu pengalaman Anda terkait situasi tersebut. Jelaskan secara detail!
Sampai saat ini saya tidak pernah melakukan hal tersebut karena Alhamdulillah lingkungan dan teman-teman saya adalah orang-orang yang positif. Menurut saya dalam hidup baik bekerja ataupun yang lainnya kita harus mengikuti nilai atau etika yang berlaku.
Dengan hidup sesuai nilai atau etika kita akan menjadi pribadi yang baik, kemudian jika dalam bekerja kita sesuai aturan maka hasil pekerjaan akan menjadi berkah dan baik. Sementara perbuatan curang akan berakhir menjadi hal yang tidak baik.
C.2 Tindakan apa yang dilakukan dan mengapa hal tersebut Anda lakukan?
Berdasarkan pernyataan yang sudah saya jelaskan pada C.1 sebelumnya saya tidak pernah melakukan tindakan tersebut. Apabila saya minta diminta untuk melakukan sesuatu atau perbuatan yang tidak sesuai dengan etika, nilai, atau pedoman kerja yang berlaku maka yang akan saya lakukan adalah menolak dengan tegas serta menasehati orang yang mengajak tersebut untuk tidak melakukan perbuatan tersebut karena akan membuat kita menjadi pribadi yang tidak baik seperti menjadi pembohong. Kita akan berbohong untuk menutupi perbuatan tersebut, dan akan muncul kebohongan lain lagi untuk menutupinya.
Sumber: TribunTrends.com
| Cara Dapat Beasiswa UKT ITS 2025, Penerima Mahasiswa Jenjang D4/S1, Siapkan Persyaratannya |
|
|---|
| Kunci Jawaban Modul 2 Topik 1 PPG Guru 2025: Hendaknya Memahami Emosi Siswa, Bisa Menilai Situasi |
|
|---|
| Jawaban Cerita Reflektif Modul 2 PPG 2025: Bagaimana Pembelajaran Sosial Emosional Dapat Dikaitkan |
|
|---|
| Jawaban PPG Guru Cerita Reflektif: Hal Apa Perlu Diperhatikan dalam Penerapan Experiential Learning |
|
|---|
| Jawaban Latihan Pemahaman Modul 2 PSE Topik 2: Dasar Pembelajaran Dalam Berhubungan Dengan Siswa |
|
|---|