Breaking News:

Sosok Nikolaus Joaquin, Wakil Indonesia Juara Ganda Putra Australian Open 2025 Bersama Raymond Indra

Nikolaus Joaquin juara ganda putra Australian Open 2025 bersama Raymond Indra, dijuluki the next Kevin Sanjaya dan Marcus Gideon.

|
Penulis: Amir M
Editor: Amir M
Instagram/@n.joaquin_
NIKOLAUS JOAQUIN - Nikolaus Joaquin, pemain bulu tangkis ganda putra Indonesia. 

Ringkasan Berita:
  • Nikolaus Joaquin, pebulu tangkis Indonesia kelahiran Jakarta 2005, menjuarai Australian Open 2025 ganda putra bersama Raymond Indra setelah mengalahkan Fajar/Fikri. 
  • Ia mulai bermain sejak usia 6 tahun, bergabung dengan PB Djarum, dan masuk pelatnas PBSI pada 2025. 
  • Berpasangan dengan Raymond, duet ini disebut sebagai penerus Kevin/Marcus karena gaya bermain mereka yang dinilai mirip.

TRIBUNTRENDS.COM - Nikolaus Joaquin tampil sebagai juara Australian Open 2025 sektor ganda putra bersama Raymond Indra usai mengalahkan rekan senegara, Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri, di final dengan skor 22-20, 10-21, 21-18.

Duel sesama ganda Indonesia di final Australian Open 2025 sektor ganda putra itu digelar di Quaycentre, Olympic Boulevard, Minggu, (23/11/2025).

Lantas siapa sebenarnya sosok Nikolaus Joaquin?

Profil Nikolaus Joaquin

Nikolaus Joaquin adalah pemain bulu tangkis Indonesia yang berafiliasi dengan klub Djarum.

Ia lahir di Jakarta pada 14 September 2005.

Berdasarkan tanggal lahirnya, Nikolaus Joaquin diketahui berzodiak Virgo.

Tahun 2025 ini, ia genap menginjak usia 20 tahun.

Nikolaus Joaquin merupakan putra dari pasangan Joni Sugio dan Susy Tjandra.

Ia mulai berlatih bulu tangkis sejak usia 6 tahun.

Klub pertama Nikolaus Joaquin adalah Candra Wijaya.

Nikolaus Joaquin kini tergabung dengan klub PB. Djarum Kudus.

Ia kemudian berhasil masuk ke pelatnas PBSI pada tahun 2025.

Nikolaus Joaquin kini berpasangan dengan Raymond Indra di sektor ganda putra.

Mereka dijuluki sebagai penerus Kevin Sanjaya/Marcus Gideon.

Selain sama-sama pernah ditangani Chafidz Yusuf, Raymond/Indra juga punya tipikal ‘tengil’ sama seperti Kevin/Marcus.

Baca juga: Fakta di Balik Keputusan Gabriel Han Pensiun Dini, Calon Pemain Timnas, Bekas Punggawa Man City

RAYMOND DAN NIKOLAUS - Raymond Indra dan Nikolaus Joaquin, ganda putra bulu tangkis Indonesia menang di Australian Open 2025, Minggu (23/11/2025), di Quaycentre, Olympic Boulevard.
RAYMOND DAN NIKOLAUS - Raymond Indra dan Nikolaus Joaquin, ganda putra bulu tangkis Indonesia menang di Australian Open 2025, Minggu (23/11/2025), di Quaycentre, Olympic Boulevard. (Instagram/@raymond.indra)
Halaman 1/2
Tags:
Nikolaus JoaquinRaymond IndraAustralian Open 2025
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved