Breaking News:

Emosi Dikunci Jadi Pemicu Alvi Maulana Bunuh Kekasih, Korban Dimutilasi 65 Bagian, Kini Menyesal

Penyesalan Alvi Maulana yang tega membunuh kekasihnya sendiri dan dimutilasi menjadi 65 bagian, ngaku emosi memuncak saat pintu dikunci 

Kolase Dok Polres Mojokerto/TribunJatim
MUTILASI KEKASIH - Penyesalan Alvi Maulana yang tega membunuh kekasihnya sendiri dan dimutilasi menjadi 65 bagian, ngaku emosi memuncak saat pintu dikunci  

Penyesalan Alvi Maulana yang tega membunuh kekasihnya sendiri dan dimutilasi menjadi 65 bagian, ngaku emosi memuncak saat pintu dikunci 

TRIBUNTRENDS.COM - Kasus pembunuhan disertai mutilasi yang menimpa Tiara Angelina Saraswati (25) oleh kekasihnya, Alvi Maulana (24), mengejutkan publik.

Potongan tubuh Tiara yang ditemukan berceceran di jurang Jalan Raya Pacet–Cangar, Mojokerto, pada Sabtu (6/9/2025), mengungkap sebuah tragedi hubungan asmara yang berakhir mengenaskan.

Alvi, yang ditangkap kurang dari 14 jam setelah penemuan jasad korban, akhirnya mengakui perbuatannya.

Ia mengungkap, tindakannya dipicu oleh ledakan emosi setelah dikunci oleh Tiara di kamar kos mereka di Lakarsantri, Surabaya, selama satu jam pada dini hari Minggu (31/8/2025).

"Saya sudah memendam emosi dari lama. Pemicunya saat saya dikunci dari dalam kos selama satu jam. Saya sangat menyesal," ujar Alvi dalam press release di Polres Mojokerto, Senin (8/9/2025).

Baca juga: Alvi Maulana Mutilasi Tubuh Pacar Hingga Ratusan Potong, Kepala Korban Masih Disimpan di Kos

Tekanan Ekonomi dan Tuntutan Gaya Hidup

Dalam pengakuannya, Alvi mengaku tertekan secara finansial. Sebagai seorang driver ojek online, penghasilannya bergantung pada jumlah order harian, yang kerap tidak menentu.

Sementara itu, Tiara disebut menuntut gaya hidup yang menurut Alvi “glamor” dan sering meminta dibelikan barang-barang.

Konflik keuangan ini menambah beban dalam hubungan mereka.

Tiara yang tidak bekerja dan bergantung penuh pada Alvi, kerap bersikap temperamental.

Amarah yang dipendam lama, ditambah rasa frustrasi karena tekanan ekonomi, akhirnya meledak menjadi tindakan kejam yang tidak terbayangkan.

Alvi Maulana dan Tiara Angelina Saraswati sudah pacaran sejak masih kuliah.

Alvi Maulana dengan tenang menyimpan daging dan tulang potongan tubuh kekasihnya Tiara Angelina Saraswati di lemari kos.
Alvi Maulana dan Tiara Angelina Saraswati sudah pacaran sejak masih kuliah. Alvi Maulana dengan tenang menyimpan daging dan tulang potongan tubuh kekasihnya Tiara Angelina Saraswati di lemari kos. (Kolase Foto)

Cinta Lama yang Sulit Diakhiri

Alvi dan Tiara bukan pasangan baru.

Keduanya telah menjalin hubungan sejak kuliah di Universitas Trunojoyo Madura (UTM).

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 1/4
Tags:
Alvi Maulanamutilasikekasih
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved