Profil Tyler Bigenho, Suami Aurelie Moeremans yang Dukung Penuh Broken Strings
Bersama Aurelie Moeremans, Tyler Bigenho menjadi salah satu pasangan publik yang inspiratif karena kombinasi karier, dan kehidupan pribadi.
Ringkasan Berita:
- Tyler Bigenho, keturunan Indonesia-Amerika, bertunangan dengan Aurelie Moeremans pada September 2024, menikah secara sipil pada Desember 2024, dan menggelar resepsi garden party pada April 2025.
- Tyler Bigenho dikenal sebagai seorang chiropractor kondang langganan para artis.
- Tyler Bigenho kini menetap di Amerika Serikat bersama Aurelie Moeremans.
TRIBUNTRENDS.COM - Aktris sekaligus penyanyi Aurelie Moeremans tengah menjadi sorotan setelah menulis buku memoar tentang masa lalunya yang menjadi korban child grooming yang berjudul Broken Strings.
Hal itu membuat sang suami, Tyler Bigenho, bangga karena sang istri merupakan sosok yang tangguh dengan berani mengatasi dan menceritakan traumanya itu.
Lantas siapa sebenarnya sosok Tyler Bigenho?
Profil Tyler Bigenho
Tyler Bigenho lahir pada 11 April 1993 di California, Amerika Serikat, dan saat ini berusia 32 tahun.
Ia merupakan keturunan Indonesia-Amerika dan dikenal sebagai dokter chiropractic yang menangani pasien dari berbagai kalangan, termasuk selebritas dan tamu diplomatik dari Indonesia.
Tyler menempuh pendidikan Sarjana Sains di bidang Neuroscience di University of California, Riverside, dari 2011 hingga 2015.
Ia kemudian melanjutkan studi Doctor of Chiropractic (D.C.) di Southern California University of Health Sciences dari 2016 hingga 2019, lulus dengan predikat Summa Cum Laude.
Selama masa studinya, ia juga menjalani pelatihan klinis di University of California, Irvine.
Inspirasi menjadi chiropractor datang dari pengalaman ayahnya yang sembuh dari masalah punggung serta ketertarikannya pada sistem saraf manusia.
Saat ini, Tyler fokus pada perawatan chiropractic holistik dan berpusat pada pasien, membantu mereka memahami tubuh dan memaksimalkan proses penyembuhan alami.
Karier Tyler di dunia chiropractic semakin dikenal setelah rutin membagikan video pekerjaannya di TikTok dan Instagram, termasuk teknik kretek tulang belakang.
Beberapa pasien terkenalnya antara lain Agnez Mo, Luna Maya, Niki Zefanya, hingga Rossa, yang datang ke kliniknya di Long Beach tanpa riasan.
Popularitasnya juga sempat memunculkan spekulasi kedekatan dengan Prilly Latuconsina, yang membagikan foto akrab dengan Tyler, membuat warganet ramai menjodoh-jodohkan keduanya.
Tyler menjadi sorotan publik saat menjalin hubungan dengan aktris Aurelie Moeremans sejak Juni 2024, setelah Aurelie mengunggah potret kebersamaan mereka di media sosial.
Kedekatan keduanya langsung menarik perhatian warganet, terlebih setelah lamaran romantis Tyler di Kauai, Hawaii, pada September 2024.
Sumber: TribunTrends.com
| Berulang Tahun saat Lula Lahfah Sang Sahabat Meninggal, Dara Arafah: Surprised-nya Berlebihan Lul |
|
|---|
| Kini Terpisah Maut, Lula Lahfah Sempat Blak-blakan Alasan Kepincut Reza Arap Meski Banyak Dihujat |
|
|---|
| Lula Lahfah Diduga Menahan Sakit Hingga Kondisi Memburuk, Ayah Sebut Sang Putri Tak Pernah Cerita |
|
|---|
| Sosok Esther Aprilita di Mata Para Sahabatnya, Teman SD Ungkap Pesan Terakhir Sebelum Kecelakaan |
|
|---|
| Sosok Tatu Yulyanah, Penjual Risol Viral yang Ternyata Ibu dari Lula Lahfah, Kini Berduka Mendalam |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/trends/foto/bank/originals/SUAMI-AURELIE-MOEREMANS-Sosok-Tyler-Bigenho-suami-Aurelie-Moeremans.jpg)