Perjalanan Cinta Helwa Bachmid dan Habib Bahar, Kini Ngaku Ditelantarkan, Zanzabella Auto Bereaksi
Ini perjalanan cinta Helwa Bachmid dengan habib Bahar, kini mengaku telah ditelantarkan oleh sang pendakwah, hal itu langsung dikomentari Zanzabella
Editor: Nafis Abdulhakim
Ringkasan Berita:
- Ini perjalanan cinta Helwa Bachmid dengan Habib Bahar, yang kini mengaku telah ditelantarkan oleh sang pendakwah.
- Pernyataannya membuat hubungan mereka kembali menjadi sorotan publik.
- Hal itu pun langsung mendapat komentar dari Zanzabella.
TRIBUNTRENDS.COM - Helwa Bachmid menceritakan kembali bagaimana awal perjumpaannya dengan Habib Bahar bin Smith. Pertemuan pertama mereka berlangsung hangat, tanpa kecanggungan, dan membuatnya langsung merasa akrab.
Saat itu, Helwa sudah mengetahui siapa sosok Habib Bahar, sehingga percakapan mereka mengalir begitu saja.
Dalam momen perkenalan itu, Helwa mengaku bahwa Habib Bahar sempat bercanda ingin mencarikan jodoh untuknya.
Setelah pertemuan tersebut, komunikasi mereka berlanjut lewat pesan WhatsApp. Dari tangkapan layar yang diunggah Helwa, terlihat bagaimana Habib Bahar mulai melontarkan rayuan-rayuan manis.
Baca juga: Profil Habib Bahar bin Smith, Pendakwah yang Dituding Telantarkan Istri hingga Melahirkan Sendiri
Suatu hari, ia bahkan mengirimkan sebuah dokumen yang disebutnya sebagai surat permohonan cerai.
"Dia mengaku bahwa dia sudah cerai sama istrinya. Dan dia pun mengirim surat permohonan cerai ke aku," demikian Helwa Bachmid menjelaskan, dikutip dari Wartakota.
Sebagai perempuan dewasa, Helwa memahami sikap Habib Bahar yang seakan ingin mendekatinya.
Namun pada saat itu, ia memilih untuk tidak terlalu memikirkannya. Hingga kemudian sebuah paket bunga dikirimkan ke rumahnya.
"Pada waktu itu dia mengirimiku bunga dengan kata-kata yang indah. Tetapi kata-kata itu tidak sesuai dengan kenyataan," sebut Helwa.
Dalam paket tersebut, Habib Bahar menyelipkan pesan-pesan bernada asmara, layaknya seorang pria yang sedang berusaha mengambil hati wanita.
Setelah rangkaian perhatian itu, Habib Bahar akhirnya menyatakan lamaran secara resmi kepada Helwa Bachmid.
Helwa mengungkapkan bahwa pada awalnya ia menolak lamaran tersebut.
Namun, Habib Bahar terus meyakinkannya dan meminta agar Helwa bersedia menerima pinangannya.
Kata-kata yang ia lontarkan membuat Helwa akhirnya luluh.
"Sebenarnya aku menolak lamarannya. Entah kenapa aku terhipnotis dengan kata-kata yang meyakinkanku untuk menerima lamarannya," kisah Helwa.
Pada pertengahan November 2024, pernikahan itu pun terlaksana. Acara digelar dengan sederhana dan hanya disaksikan oleh dua keluarga inti.
Habib Bahar memberikan mas kawin berupa cincin 2 gram kepada Helwa.
"Nikah hanya sehelai lembar kertas saja. Tidak ada buku nikah," kata Helwa Bachmid.
Helwa Bachmid Ngaku Dinikahi Habib Bahar bin Smith
Model Helwa Bachmid mengejutkan publik setelah mengungkap pernikahan sirinya dengan pendakwah Habib Bahar bin Smith.
Helwa Bachmid curhat menderita setelah dinikahi Habib Bahar sejak 15 November 2024.
Dalam pengakuannya, Helwa menegaskan tak pernah dinafkahi, tidak ditemani selama kehamilan, hingga saat melahirkan.
Terkait klaim Helwa yang merasa ditelantarkan Habib Bahar, selebgram Tengku Zanzabella ikut berkomentar.
Wanita kelahiran Medan, 26 September 1989 ini bahkan terang-terangan menyebut Helwa Bachmid banyak drama.
Namun di sisi lain, Zanzabella mengaku berempati atas apa yang dialami pemilik nama lengkap Helwa Putri Bachmid itu.
"Mbak Helwa ini terlalu banyak drama, oke saya berempati dengan Anda alami," kata Zanzabella, dikutip dari unggahan di Instagram-nya @zanzabellaa, Minggu (17/11/2025).
Lebih lanjut, Zanzabella juga menunjukkan bukti bahwa pendakwah lulusan Pondok Pesantren (Ponpes) Alkhairaat di Manado itu menemani Helwa saat melahirkan.
"Tapi menurut gue pribadi, kalau gue melihat orang menikah terus bercerai udah biasa aja," ujar wanita yang akrab disapa Zanza ini.
"Kenyataannya HBS itu ada pada saat lahiran dan bahkan gue melihat bukti-bukti transfer yang dikirimkan kepada Helwa," lanjutnya.
Zanzabella pun menyarankan agar masalah rumah tangga tersebut diselesaikan dengan baik-baik.
"Jadi mendingan selesaikan baik-baik Mbak Helwa, apalagi sama-sama jemaah dan kan nggak mungkin dihipnotis, itu karena suka sama suka," terangnya.
Istri Pertama Habib Bahar Ungkap Helwa Bachmid Diratukan Suaminya
Pernikahan siri Habib Bahar bin Smith yang dibongkar oleh Helwa Bachmid menuai komentar sang istri pertama, Fadlun Faisal Balghoits.
Fadlun Faisal membantah klaim Helwa Bachmid soal penelantaran oleh pendakwah yang sering dikenal sebagai HBS itu.
Ia menyebut Helwa benar-benar mendapatkan banyak kebahagiaan setelah dinikahi HBS.
Lewat Instagram story pribadinya @@official_fadlunbalghoits, Minggu (16/11/2025), Fadlun Faisal mengunggah deretan momen kala Habib Bahar mengajak Helwa honeymoon hingga sedang perawatan.
"Bulan maduuuu, katanya ditelantarin," kata perempuan yang akrab disapa Luna ini.
Fadlun Faisal juga memperlihatkan bagaimana Helwa Bachmid jalan-jalan dan perawatan di salon bersama ibunya.
Hal itu, menurutnya, membantah tuduhan bahwa Miss ICON PBN 2020 itu mengalami penelantaran.
"Perasaan enak banget hidupnya," ucapnya.
"Emaknya disenengin ke salon, dibahagiain terus,” lanjutnya.
(TribunTrends.com/Tribunnews.com)
Sumber: Tribunnews.com
| Sikap Andika Kangen Band Saat Disapa 'Kembarannya' Jadi Sorotan, 'Tidak Angkuh dan Tidak Sombong' |
|
|---|
| Sosok Shanindya Calon Istri Edgar, Adik Bungsu Raditya Dika: Satu Circle dengan Aurel Hermansyah |
|
|---|
| Sikap Na Daehoon saat Tiba di Pengadilan Agama Jelang Sidang Perdana, Diam Seribu Bahasa |
|
|---|
| Intip Momen Bahagia dan 'Wejangan Keras' dari Hesti Purwadinata, 'Inget Ya, Abangnya Banyak' |
|
|---|
| Ada Cerita di Balik Perubahan Nama Sarwendah Tan, Ternyata Untuk Patahkan Ramalan Sejak Lama |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/trends/foto/bank/originals/DRAMA-PERNIKAHAN-HELWA-BACHMID-DAN-HABIB-BAHAR-1.jpg)