Hamish Daud Bela Sabrina Alatas di Depan Publik, Suami Raisa Tegaskan Cuma Teman: Bukan Orang Baru!
Suami Raisa menegaskan bahwa isu perselingkuhan dirinya dengan Sabrina Alatas tidak benar.
Ringkasan Berita:
- Hamish Daud menepis kabar perselingkuhan dirinya dengan Sabrina Alatas.
- Suami Raisa sudah berteman lama dengan Sabrina Alatas dan bahkan sudah mengenal keluarganya.
- Perjalanan cinta Hamish Daud dan Raisa, dari pacaran, menikah, hingga digugat cerai.
TRIBUNTRENDS.COM - Nama chef muda Sabrina Alatas ikut terseret dalam perceraian pasangan artis Hamish Daud dan Raisa Andriana.
Muncul banyak spekulasi yang menyebut Sabrina Alatas menjadi orang ketiga dalam rumah tangga Hamish Daud dan Raisa.
Mendengar hal tersebut, Hamish Daud memberikan pembelaan terhadap Sabrina Alatas.
Hamish Daud membantah ada orang ketiga dalam rumah tangganya.
Suami Raisa itu menegaskan bahwa isu perselingkuhan dirinya dengan Sabrina Alatas tidak benar.
"Tidak ada (orang ketiga).
Ini (Sabrina) teman-teman saya udah 20 tahun, 10 tahun, ini bukan orang-orang baru," kata Hamish Daud di Polres Metro Jakarta Selatan, dikutip dari KOMPAS.com, Kamis (2/11/2025).
Hamish Daud menjelaskan bahwa hubungannya dengan Sabrina Alatas hanya sebatas teman.
Bahkan mereka disebut sudah berteman selama 10 tahun.
"Itu (Sabrina) teman saya udah 10 tahun.
Dan itu keluarganya itu baik banget.
Bapaknya itu baik banget, ibunya, adik kakaknya, jadi kayak ini enggak pantas mereka tuh kena sorotan karena itu mereka tuh cuma teman," papar Hamish Daud.
Perjalanan cinta Hamish Daud dan Raisa
Hubungan spesial Raisa dengan Hamish Daud mulai tercium sekitar Oktober 2016.
Saat itu, Hamish Daud kedapatan menghadiri konser Raisa di Yogyakarta.
Hamish Daud secara resmi mengkonfirmasi hubungan mereka di media sosial pada Desember 2016.
Pasangan ini kemudian bertunangan pada 21 Mei 2017.
Raisa dan Hamish Daud akhirnya menikah pada 3 September 2017 di Ayana Midplaza, Jakarta Pusat.
Kabar ini menjadi viral di media sosial hingga muncul tagar #HariPatahHatiNasional.
Para penggemar Raisa dan Hamish Daud seolah patah hati ditinggal idolanya menikah.
Tagar #HariPatahHatiNasional bahkan sampai menjadi tren di berbagai media sosial seperti Instagram dan Twitter (X).
Seminggu setelah akad nikah, Raisa dan Hamish Daud menggelar resepsi pernikahan di Bali.
Pasangan ini dikaruniai seorang anak perempuan bernama Zalina Raine Wyllie, yang lahir pada 12 Februari 2019.
Baca juga: Menikah Meski Banyak Perbedaan, Raisa dan Hamish Daud Sempat Bikin Teman-teman Syok: Kok Bisa?
Raisa gugat cerai Hamish Daud
Kini, rumah tangga Raisa dan Hamish berada di ujung tanduk setelah sang penyanyi mendaftarkan gugatan cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Hal itu dikonfirmasi oleh Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Abid M H.
"Yang namanya saudara sebut (Raisa Andriana dan Hamish Daud) memang sudah ada (mendaftarkan gugatan cerai)," kata Abid, dikutip dari Tribunnews.com, Kamis (23/10/2025).
Pihak Raisa mendaftarkan gugatan cerai terhadap Hamish Daud di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 22 Oktober 2025 secara e-court.
(TribunTrends.com/ Amr)
Sumber: TribunTrends.com
| Persoalkan Harta Gono-gini, Denny Goestaf Gugat Clara Shinta ke Pengadilan "Waktu Itu Saya Titipkan" |
|
|---|
| Hamish Daud Datangi Polres Jaksel, Perjuangkan Keadilan atas Dugaan Pencemaran Nama Baik dan Fitnah |
|
|---|
| Denny Goestaf Gugat Clara Shinta soal Harta Gono-gini, Nominal Rp 13 Miliar, "Dikuasai Dia Semua" |
|
|---|
| Adly Fairuz dan Angbeen Rishi Sama-Sama Absen di Sidang Cerai Perdana, Jadwal Mediasi 13 November |
|
|---|
| Hamish Daud Jawab Isu Selingkuhi Raisa, Kini Unggahan Sabrina Alatas Disorot, Tak Ada Caption |
|
|---|