Breaking News:

Kunci Jawaban

Bagaimana Peran Perencanaan Berbasis Data? Kunci Jawaban MOOC Evaluasi Guru Lolos ASN/PPPK 2025

Simaklah materi yang akan diujikan dalam UKG Pedagogik 2025 mencakup berbagai aspek penting dalam dunia pendidikan.

Editor: Sinta Darmastri
TribunTrends.com/freepik
KUNCI JAWABAN - Simaklah Uji Kompetensi Guru (UKG) Pedagogik 2025, berikut ini disajikan sejumlah contoh soal lengkap beserta kunci jawabannya. 

TRIBUNTRENDS.COM - Menjelang pelaksanaan Uji Kompetensi Guru (UKG) Pedagogik tahun 2025, persiapan yang matang menjadi kunci utama bagi para pendidik untuk meraih hasil terbaik.

Salah satu bentuk persiapan yang bisa dilakukan adalah dengan mempelajari contoh soal dan memahami kunci jawabannya.

Materi yang akan diujikan dalam UKG Pedagogik 2025 mencakup berbagai aspek penting dalam dunia pendidikan, seperti kompetensi pribadi, kompetensi profesional, dan tentu saja kompetensi pedagogik.

Ketiga komponen tersebut menjadi indikator utama untuk mengukur kualitas dan kesiapan guru dalam melaksanakan tugasnya secara profesional.

Sebagai referensi dan bahan latihan, berikut ini disajikan sejumlah contoh soal lengkap beserta kunci jawabannya.

Kumpulan soal ini diharapkan dapat membantu para peserta UKG dalam memahami pola soal yang mungkin muncul, serta memperdalam penguasaan materi yang akan diuji.

Baca juga: Hal yang Dinyatakan pada Ilustrasi Tersebut Termasuk Teori Lingustik, UKG PPG Soal Bahasa Indonesia

Kunci Jawaban UKG Pedagogik

1. Salah satu tujuan Merdeka Belajar adalah untuk mewujudkan pendidikan berkualitas, dan fokus pada pengembangan kompetensi dasar dan karakter. Bagaimana peran perencanaan berbasis data terhadap hal tersebut?

A. Perencanaan program dan kegiatan dilakukan untuk menyelesaikan akar masalah terkait kompetensi dasar dan karakter yang dialami Satuan Pendidikan yang diketahui dari Profil Pendidikan
B. Perencanaan kedepannya akan fokus pada satuan pendidikan yang memiliki masalah kompetensi dasar dan karakter.
C. Merdeka Belajar mendorong proses pembelajaran yang berfokus pada peserta didik
D. Merdeka Belajar memberikan fleksibilitas kepada para pemangku kepentingan untuk berinovasi dalam melakukan perencanaan

Jawaban : A

2. Ibu Sri merupakan salah satu kepala sekolah yang didampingi oleh Bapak Ahmad. Pada sebuah sesi coaching, di tengah-tengah sesi, Ibu Sri sesenggukan menangis sambil menceritakan permasalahan yang sedang dia hadapi. Respons mana di bawah ini yang TIDAK mencerminkan pola pikir seorang coach?

A. Bapak Ahmad mengajak Ibu Sri untuk fokus pada masa depan.
B. Bapak Ahmad memusatkan perhatian pada permasalahan yang dihadapi oleh Ibu Sri.
C. Bapak Ahmad memelihara rasa ingin tahunya yang besar terhadap apa yang membuat Ibu Sri memiliki perasaan yang pada saat itu dia rasakan.
D. Bapak Ahmad menerima situasi dengan tenang dan tidak menjadi emosional.

Jawaban : A

3. Berikut merupakan prinsip pengembangan kurikulum operasional di satuan pendidikan, kecuali…

A. Kontekstual
B. Sama dengan satuan pendidikan lain yang sejenjang
C. Berpusat pada peserta didik
D. Melibatkan berbagai pemangku kepentingan

Jawaban : B

Halaman 1/4
Tags:
kunci jawabanMOOC PPPK 2025ASN / PPPK
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved