Khazanah Islam
Sudah Capek Kerja Tapi Merasa Rezeki Tak Cukup & Tak Berkah, Buya Yahya Beri Penjelasan & Tips
Udah capek-capek jerja tapi rezeki terasa gak cukup dan tak berkah, Buya Yahya anjurkan coba lakukan ini.
Editor: Dhimas Yanuar
Pertama lanjut Buya Yahya, hiduplah berkecukupan dengan tidak mengikuti gaya hidup orang lain.
Kedua, manusia juga jangan terbiasa berfoya-foya dan biasakan hidup dalam kesederhanaan.
"Jangan ikuti gaya hidupnya orang, jangan terbiasa berfoya-foya, jangan hidup dengan mengikuti gayanya hidupnya orang lain.
Biasakan dengan kesederhanaan, setelah itu akan menjadi hidup itu indah," sambung Buya Yahya.
Buya Yahya menyarankan tidak usah mengejar baju, HP, dan motor bermerek.
"Kalau diberikan oleh Allah tidak apa-apa, tetapi kalau tidak jangan memaksakan," imbuhnya.
Lanjut Buya Yahya kalau cara hidup seperti itu sebagaimana yang diajarkan baginda Nabi SAW diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari, maka manusia tidak akan bingung dengan kehidupan dan selalu merasa cukup.
"Maka hidup dengan cara seperti itu yang diajarkan Nabi, kita tidak akan bingung dengan kehidupan ini," katanya.
"Sehingga dia merasa cukup, qonaah, sehingga kata Imam Syafi'i kalau orang punya sifat seperti itu, dia seperti raja dunia, nggak pernah tersiksa dengan keinginan-keinginannya.
Semoga Allah memberikan kita qonaah, Allah mencukupkan lahir batin kita, dunia akhirat," pungkas Buya Yahya.
(*)
Sumber: Serambi Ummah
| Gampang! Tata Cara Mencuci Bersih Pakaian Agar Suci Terhindar dari Najis Saat Pakai Mesin Cuci |
|
|---|
| Kapan Waktu Salat Zuhur yang Tepat untuk Perempuan yang Tak Salat Jumat? Ini Kata Buya Yahya |
|
|---|
| Hukum Baca Ayat Surah Alquran Tak Berurutan saat Salat, Apakah Membatalkan? Ini Kata UAS |
|
|---|
| Harta Halal atau Haram Bisa Mempengaruhi Psikologi dan Kecerdasan Anak? Buya Yahya Beri Penjelasan |
|
|---|
| 1 Hal Krusial yang Seharusnya Jangan Diucap Pasangan Suami Istri, Buya Yahya Beri Tips Nikah Bahagia |
|
|---|