Selebrita
Alasan Fati Indraloka Lelang Barang Koleksi Babe Cabita, Singgung soal Hisab: jadi Amal Jariyah
Fati Indraloka beber alasan lelang barang koleksi Babe Cabita, singgung hisab hingga amanat almarhum.
Editor: ninda iswara
"Bagi yang ingin ikut berpartisipasi di acara lelang, teman-teman bisa tulis penawarannya di kolom komentar atau menghubungi nomor 082267241951," tulis Fati Indraloka.

Diketahui Babe Cabita pernah menjual salah satu kendaraan yang menjadi kesenangannya sebelum meninggal dunia.
Uang hasil penjualan kendaraan itu ditabung mendiang Babe Cabita untuk masa depan anak-anaknya.
Mendiang Babe Cabita seolah sudah tahu bahwa usianya tidak akan lama hingga memutuskan menjual kendaraan yang begitu disenanginya itu.
Baca juga: Pengakuan Penjual Baju yang Dagangannya Diborong Babe Cabita, Rahasiakan Amanah: Live Sepi Banget
Kini, setelah Babe Cabita meninggal dunia pada 9 April 2024 akibat sakit, sang istri mengumumkan melelang vespa kesayangan almarhum suaminya tersebut.
Komika Rigen Rakelna misalnya, mengajukan angka Rp 100 juta untuk memiliki vespa mendiang Babe Cabita itu.
Tak cuma Rigen, menantu crazy rich Kalimantan Haji Isam, Haji Putra Rizky memberikan penawaran di atas Rigen.
Suami dari Liana Jhonlin (anak sulung Haji Isam) itu menawar motor ini seharga Rp 125 juta.
Di pasaran motor bekas, tak banyak yang menawarkan Vespa Darling.
Motor ini memang menjadi barang incaran para kolektor. Harganya pun masih terbilang fantastis.
Untuk sebuah Vespa Darling JDM 50s beberapa penjual ada yang mematok harga Rp 60 jutaan.
Bahkan untuk Vespa Darling Endemik ada yang mencapai Rp 200 jutaan.
Sumber: Kompas.com
Lesti Kejora Hamil Anak Ketiga, Rizky Billar Jadi Sasaran Emosi, Minta Dibuatkan Klinik Kecantikan! |
![]() |
---|
Restoran Laris-larisnya, Jesselyn MasterChef 8 Pilih Tutup Bisnis: Dugaan Ada Pihak Kedua |
![]() |
---|
Tiba-tiba Banget, Krisdayanti Berlatih dengan Tim Wushu Indonesia, Jelang Pertandingan di China |
![]() |
---|
Profil Justin Trudeau Pacar Katy Perry, Mantan Perdana Menteri Kanada Kepergok Ciuman di Atas Kapal |
![]() |
---|
Isak Tangis Proses Perobohan Masjid Malikal Mulki Hasil Donasi Umat di Tanah Sengketa Taqy Malik |
![]() |
---|