Breaking News:

Tips dan Trik

6 Bahan Rumah untuk Mengobati Batu Ginjal Buah Delima, Jus Seledri, Cuka Apel, Daun Basil

Enam bahan rumah untuk mengobati batu ginjal antara lain buah delima, jus seledri, cuka apel, jus daun basil, sari lemon, air putih, dijamin sembuh.

YouTube Alodokter
Enam bahan rumah untuk mengobati batu ginjal antara lain buah delima, jus seledri, cuka apel, jus daun basil, sari lemon, air putih, dijamin sembuh. 

Untuk mengetahui kondisi dehidrasi, Anda bisa memperhatikan warna urine Anda. Urine yang berwarna kuning gelap adalah tanda dehidrasi.

2. Tambahkan sari lemon

sari lemon untuk mengobati batu ginjal
sari lemon untuk mengobati batu ginjal (Tribunnews.com)

 

Perasan air lemon mengandung sitrat yang dapat mencegah terbentuknya batu ginjal jenis kalsium. Sitrat juga dapat memecah batu-batu kecil, yang memungkinkannya untuk keluar dengan lebih mudah bersama urine.

Untuk memanfaatkan sari lemon sebagai cara mengatasi batu ginjal, Anda dapat menambahkannya ke dalam air putih sesering yang Anda suka. Selain dapat membantu mencegah dan melancarkan pengeluaran batu ginjal.

Sari lemon baik dikonsumsi karena punya manfaat lainnya. Misalnya, sari lemon telah dilaporkan dapat membantu menghambat pertumbuhan bakteri dan menyediakan vitamin C.

3. Minum jus daun basil
Daun basil dilaporkan mengandung asam asetat yang dapat membantu memecah batu ginjal dan mengurangi rasa sakit. Ini juga penuh nutrisi. Obat ini telah digunakan secara tradisional untuk gangguan pencernaan dan peradangan.

Ada antioksidan dan agen antiinflamasi dalam jus basil dan dapat membantu menjaga kesehatan ginjal. Gunakan daun basil segar atau kering untuk membuat teh dan minum beberapa cangkir per hari.

Anda juga bisa membuat jus daun basil segar dengan juicer atau menambahkannya ke smoothie. Untuk dipehatikan, meski daun basil berkhasiat, Anda tidak boleh menggunakan bahan ini selama lebih dari 6 minggu pada suatu waktu.

  • Penggunaan daun basil yang berkepanjangan dilaporkan dapat menyebabkan:
  • Gula darah rendah
  • Tekanan darah rendah
  • Peningkatan perdarahan

4. Manfaatkan cuka apel

cuka apel untuk mengobati batu ginjal
cuka apel untuk mengobati batu ginjal (Tribunnews.com)

Cuka apel adalah bahan lain yang dapat menawarkan kandungan asam asetat. Asam asetat adalah senyawa yang dapat membantu melarutkan batu ginjal.

Selain bisa membersihkan organ ginjal, cuka apel diyakini dapat membantu meringankan rasa sakit yang disebabkan oleh keberadaan batu ginjal.

Untuk menuai manfaat ini, tambahkan 2 sendok makan cuka apel ke 177-236 ml air putih. Minum campuran ini sepanjang hari. Anda tidak boleh mengonsumsi lebih dari satu gelas campuran ini per hari untuk mencegah efek samping merugikan pada tubuh.

Jika dikonsumsi terlalu banyak, cuka sari apel dapat menyebabkan rendahnya kadar kalium dan osteoporosis. Penderita diabetes juga harus berhati-hati saat meminum campuran cuka apel. Pantau kadar gula darah Anda dengan cermat sepanjang hari.

Anda di antaranya tidak boleh minum campuran cuka apel jika tengah mengonsumsi:

  • Insulin
  • Digoksin (Digox)
  • Diuretik, seperti spironolakton (Aldactone)
Sumber: Kompas.com
Halaman 2/3
Tags:
cara mengobatibatu ginjalbuah delima
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved