Breaking News:

Sinopsis Drakor

JADWAL Rilis & Sinopsis Drakor Knight Flower, Honey Lee Janda Ningrat Jalani 2 Peran, Tonton di MCB

Jangan sampai ketinggalan, cek sinopsis drakor Knight Flower. Honey Lee jadi janda ningrat yang punya 2 kehidupan. Kapan rilisnya?

Editor: Suli Hanna
Asianwiki
Jadwal tayang dan sinopsis drakor Knight Flower 

TRIBUNTRENDS.COM - JANGAN sampai ketinggalan drakor terbaru Knight Flower yang tayang di MCB.

Drakor Knight Flower ini dibintangi Honey Lee yang berperan jadi janda ningrat yang punya dua kehidupan.

Kapan drakor Knight Flower tayang?

Tribuners, di awal bulan Januari 2024 ini, banyak sekali Drama Korea Terbaru yang siap temani kamu dengan kisahnya yang menarik.

Salah satu drama terbaru yang akan segera tayang di bulan Januari 2024 ini adalah drama berjudul "Knight Flower".

Baca juga: Sinopsis Drakor Queen of Divorce, Lee Ji Ah Jadi Pengacara Atasi Masalah Cerai, Kapan Tayang?

Ya, drama yang akan segera tayang bergenre misteri komedi ini akan diperankan oleh sejumlah bintang ternama seperti Honey Lee, Lee Jong Won, Lee Ki Woo, hingga Kim Sang Joong.

Drama yang akan tayang dengan episode pertamanya pada 12 Januri 2024 ini akan langsung bisa kamu tonton di saluran MBC.

Penasaran dengan bagaimana sinopsis dari Drama Korea Terbaru ini? Berikut informasinya.

Sinopsis Drama Knight Flower

Drama Knight Flower yang akan segera tayang ini akan mengisahkan tentang seorang wanita bernama Jo Yeo Hwa (Honey Lee) yang telah menyandang status janda selama 15 tahun.

Disebutkan jika Jo Yeo Hwa pernah menikah dengan keluarga dari seorang bangsawan.

Bahkan, mertuanya pun sangat terpandang dan bergengsi di daerahnya itu.

Meskipun dikaruniai mertua yang teramat terpandang tersebut, Jo Yeo Hwa tak pernah keluar rumah ketika siang hari.

Baca juga: Daftar Pemain & Sinopsis Drakor Marry My Husband, Balas Dendam Park Min Young Dibantu Na In Woo

Drama Korea berjudul Knight Flower tayang 12 Januari 2024.
Drama Korea berjudul Knight Flower tayang 12 Januari 2024. (via Tribunnews)

Namun siapa sangka, ketika saat malam tiba ia mulai beraksi memanjat tembok rumahnya dan diam-diam bertemu dengan orang disekitarnya yang membutuhkan bantuan.

Dalam menjalani misinya tersebut, Jo Yeo Hwa pun terlibat dengan Park Soo Ho (Lee Jong Won) yang mana ia merupakan seorang perwira senior dengan penampilan menarik yang berdedikasi dalam pekerjaannya.

Halaman 1/4
Tags:
Knight FlowerHoney Leesinopsis drakor
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved