Breaking News:

Arti Istilah Viral

Apa Arti Ngabeubeurang, Istilah Viral di TikTok? Kata Populer Kerap Dipakai Saat Puasa Ramadhan

Inilah arti istilah viral Ngabeubeurang, kata tersebut kerap digunakan wagranet di berbagai medsos seperti TikTok hingga Instagram

TribunTrends.com/Freepik
Arti istilah viral Ngabeubeurang 

TRIBUNTRENDS.COM - Saat ini, banyak kosa kata baru dan viral di media sosial, seperti satu kata ini, Ngabeubeurang.

Kata ini viral dan sering dipakai warganet di berbagai media sosial, seperti TikTok, Instagram hingga Twitter.

Lantas apa arti istilah viral kata Ngabeubeurang ini?

Bahasa Sunda merupakan salah satu bahasa daerah yang cukup dikenal di Indonesia.

Jika kalian punya teman orang Sunda, kemungkinan mengetahui setiap kosakata pun jadi lebih besar.

Contoh kata yang sudah cukup sering didengar di bulan Ramadan adalah ngabeubeurang.

Lalu, apa sih arti kata ngabeubeurang?

Adapun ngabeubeurang adalah lawan kata dari ngabuburit.

Jika ngabuburit adalah melakukan kegiatan untuk mempercepat waktu sore, maka ngabeubeurang adalah kegiatan untuk mempercepat waktu siang.

Ternyata berasal ngabeubeurang dari kata beurang yang dalam Bahasa Indonesia berarti siang.

Baca juga: Apa Arti Puasa Beduk, Istilah Viral di TikTok? Kata Populer Kerap Dipakai Saat Puasa Ramadhan

Ilustrasi tidur
Ilustrasi tidur (freepik)

Arti Ngabuburit di Bulan Ramadan dan Cara Memanfaatkan Momennya

Di bulan Ramadan, seluruh umat Muslim diperintahkan untuk menunaikan puasa dari waktu subuh hingga waktu maghrib tiba.

Di bulan ini, umat Muslim banyak melakukan kegiatan-kegiatan yang sedikit berbeda dibanding di bulan-bulan lainnya.

Salah satunya adalah melakukan kegiatan ngabuburit. Apa itu ngabuburit?

Arti ngabuburit dijelaskan dalam buku berjudul Ramadhan di Masa Pandemi True Story yang ditulis oleh Hadion Wijoyo (2021:10) yang memaparkan bahwa ngabuburit adalah istilah yang berasal dari bahasa sunda. Masyarakat di provinsi Jawa Barat dan juga Banten, tentu sudah mengenal karena dipakai bahasa sehari-hari. Secara umum ngabuburit berasal dari kata dasar bahasa sunda yaitu burit, yang artinya sore.

Dalam momen ngabuburit ini, biasanya umat Muslim melakukan kegiatan bermanfaat sembari menunggu waktu berbuka tiba. Sebagaimana yang disebutkan dalam buku berjudul Lifestyle Wanita Muslimah yang disusun oleh Hartono Ahmad Jaiz, ‎Mulyawati M. Yasin (2011: 172) yang memaparkan bahwa ngabuburit adalah satu istilah dalam bahasa Sunda.

Baca juga: Apa Arti Recsell Istilah Viral TikTok? Sering Muncul saat Belanja Online, Ternyata Singkatan Ini

Artinya, menunggu waktu berbuka puasa sampai terdengar adzan Maghrib.

Dalam buku tersebut juga menjelaskan bahwa tradisi ngabuburit sudah bertahun-tahun dilakukan oleh masyarakat Jawa Barat, khususnya anak-anak muda.

Ilustrasi wanita menghabiskan waktu di siang hari
Ilustrasi wanita menghabiskan waktu di siang hari (Freepik)

Banyak sekali kegiatan yang dapat dilakukan untuk menunggu waktu berbuka puasa. Umumnya umat Muslim melakukan hal-hal bermanfaat dan berpahala, salah satunya adalah memanjatkan doa.

Berdoa di saat sedang berpuasa rupanya memiliki keutamaan, yaitu doa yang mustajab atau langsung dikabulkan oleh Allah.

Hal ini sesuai dengan apa yang tertuang dalam sebuah hadis yang berbunyi:

ﺛَﻼَﺛَﺔٌ ﻻَ ﺗُﺮَﺩُّ ﺩَﻋْﻮَﺗُﻬُﻢُ ﺍﻹِﻣَﺎﻡُ ﺍﻟْﻌَﺎﺩِﻝُ ﻭَﺍﻟﺼَّﺎﺋِﻢُ ﺣَﺘَّﻰ ﻳُﻔْﻄِﺮَ ﻭَﺩَﻋْﻮَﺓُ ﺍﻟْﻤَﻈْﻠُﻮﻡِ ‏

Artinya: “Ada tiga do’a yang tidak tertolak: (1) doa pemimpin yang adil, (2) doa orang yang berpuasa sampai ia berbuka, (3) doa orang yang terzhalimi (HR. Tirmidzi no. 3595, Ibnu Majah no. 1752.)

Selain memperbanyak doa sembari menunggu waktu berbuka puasa, banyak pula masyarakat yang melakukan kegiatan bermanfaat seperti membagikan takjil gratis kepada sesama umat Muslim, atau bahkan menikmati waktu bersama keluarga sambil menyiapkan hidangan berbuka puasa.

Anda juga dapat melakukan kegiatan bermanfaat lainnya selama ngabuburit seperti tadarus Alquran atau sekadar bercengkrama dengan kerabat dekat.

Puasa beduk

Di Jawa Timur, kata puasa beduk ini cukup familiar.

Seperti namanya, arti kata puasa beduk yakni puasa sampai terdengar beduk.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) beduk berarti gendang besar (di surau atau masjid yang dipukul untuk memberitahukan waktu salat).

Nah puasa beduk berarti puasa sampai terdengar bunyi tabuhan gendang penanda masuknya waktu salat.

Pada anak-anak yang baru belajar puasa, puasa beduk biasanya berarti membatalkan puasa saat adzan Zuhur.

Saat terdengar adzan Zuhur, anak-anak akan makan dan minum membatalkan puasa, lalu kembali puasa sampai adzan Maghrib.

Namun ada juga anak-anak yang lupa melanjutkan puasanya, mereka makan dan minum seperti biasa setelah adzan Zuhur, lalu ikut berbuka juga saat orang-orang dewasa buka puasa di waktu Maghrib.

Selain tentang anak-anak belajar puasa, puasa beduk juga kerap dipakai untuk menyindir atau bercandaan orang-orang dewasa yang tidak kuat puasa sampai Maghrib.

'Puasa beduk' juga kerap digunakan untuk becandaan orang-orang dewasa yang merasa tak kuat puasa sampai waktu berbuka.

Baca juga: Apa Arti Megengan, Istilah Viral di TikTok? Kata Populer Kerap Dipakai Saat Puasa Ramadhan

Ilustrasi Ramadan - Kumpulan ucapan selamat Ramadan 2023 dalam bahasa Arab, Inggris hingga pantun. Cocok dibagikan untuk menyambut bulan puasa.
Ilustrasi Ramadan - Kumpulan ucapan selamat Ramadan 2023 dalam bahasa Arab, Inggris hingga pantun. Cocok dibagikan untuk menyambut bulan puasa. (PosterMyWall)

Puasa Kendang

Serupa dengan puasa kendung, ada juga puasa kendang yang populer di kalangan anak-anak.

Puasa Kendang ini istilah untuk mereka yang puasa di awal dan akhir Bulan Ramadan.

Kenapa namanya kendang? hal ini karena bentuk kendang yang hanya ada bagian penutup di depan dan belakang, sementara tengahnya bolong.

Bentuk kendang ini serupa dengan pola anak-anak yang sedang belajar puasa ini.

Ada yang hanya puasa pada hari pertama Ramadan dan beberapa hari jelang Hari Raya.

Ada juga yang puasa satu minggu pertama dan minggu terakhir di Bulan Ramadan.

Bagi dewasa, 'puasa kendang' ini tidak boleh diikuti yaa karena wajib bagi umat Islam yang sudah baligh berpuasa satu bulan penuh di Bulan Ramadan.

Puasa Sapi

Satu lagi jenis puasa yang biasa dilakukan anak-anak, yakni puasa sapi.

Lantas apakah puasa sapi berarti makan rumput seperti sapi?

Tidak ya Tribunners, puasa sapi ini adalah singkatan habis makan diusapi (dibersihkan mulutnya).

'Puasa sapi' ini sebutan anak-anak yang ikut sahur, ikut berbuka, tapi belum kuat berpuasa.

Jadi mereka juga makan seperti biasa di jam-jam sebelum buka.

Biasanya, puasa sapi ini dilakukan oleh anak-anak yang memang belum cukup usia untuk melakukan ibadah puasa. Hanya orang tuanya mengenalkan mereka pada Bulan Ramadan dan kebiasaan sahur dan buka puasa di momen ini.

Selain itu, 'puasa sapi' juga menjadi bahasa gaul untuk menyindir orang-orang dewasa yang mengaku puasa tapi kepergok makan dan minum sebelum jam buka puasa.

Hayoo, Tribunners siapa yang puasa sapi saat Ramadan 2023 ini?

Demikian kumpulan jenis puasa khas anak-anak yang kerap menjadi 'bahasa gaul' sindiran di Bulan Ramadan. (*)

Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Arti Kata Puasa Beduk, Puasa Kendang, dan Puasa Sapi, Bahasa Gaul Ramadan, Biasanya Dilakukan Bocil dan Arti Kata Ngabeubeurang di Bulan Ramadan dan Contoh Kegiatannya, Ternyata Lawan Kata dari Ngabuburit

Tags:
arti istilah viralTikTokNgabeubeurangRamadhan
Rekomendasi untuk Anda
AA

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved