DEMI Selingkuhan, Kopda M Singkirkan Istri Sah, Sewa Pembunuh Bayaran Tapi Rencananya Gagal Total
Kopda M diduga merencanakan pembunuhan pada istri sahnya demi sang selingkuhan, berkali-kali rencanakan pembunuhan tapi selalu gagal.
Editor: Apriantiara Rahmawati Susma
TRIBUNTRENDS.COM - Kopda Muslimin (Kopda M) diduga merencanakan pembunuhan istri sahnya, Rina Wulandari.
Sebelumnya, Kopda Muslimin menyewa pembunuh bayaran untuk menembak istri sahnya di Banyumanik, Kota Semarang.
Hal itu Kopda Muslimin lakukan demi W selingkuhannya, namun rencananya itu gagal total lantaran dua kali tembakan tak membuat Rina meninggal.
Lalu siapakah sosok W selingkuhan Kopda M?
Baca juga: Istri TNI Ditembak, Suami Sempat Temani di RS Kini Menghilang, Diduga Selingkuh dengan Wanita Lain
Baca juga: BARU Pulang Jemput Anak, Istri Anggota TNI Ditembak Orang Tak Dikenal, Aksi Pelaku Terekam CCTV
Kopral Dua atau Kopda Muslimin (Kopda M) berbuat nekat.
Ia merancang upaya untuk menyingkirkan istri sahnya.
Ia menyewa empat orang yang pada akhrinya melakukan penembakan dan sosok mereka tertangkap kamera CCTV.
Kopda M setelah peristiwa itu sempat mengajak selingkuhannya untuk melarikan diri
Tetapi ajakan Kopda Muslimin itu ditolak selingkuhannya yang berinisial W.
"Sudah diajak lari, namun W itu tidak mau," kata Kapolda Jawa Tengah Irjen Ahmad Luthfi di Mapolda Jateng, pada Senin (25/7/2022).
Luthfi mengatakan, dari delapan saksi yang diamankan, salah satunya adalah W.
"Saksi berinisial W yang merupakan pacar Kopda Muslimin sudah bersaksi," kata dia.
Selain pengakuan dari kekasih Kopda Muslimin, para pelaku lapangan atau eksekutor yang berjumlah empat orang itu mengaku dapat arahan dari Kopda Muslimin.
Kopda Muslimin suami dari Rina Wulandari korban penembakan di jalan Cemara III nomor 7 RT 8 RW 3 Kelurahan Padangsari Kecamatan Banyumanik Semarang.
Para pelaku lapangan mengaku dibayar Rp 120 juta untuk melancarkan aksinya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/trends/foto/bank/originals/anggota-tni-kopda-m-diduga-beberapa-kali-akan-bunuh-istri-kini-menghilang.jpg)