Belum Rampung Polemik dengan Hotman Paris, Iqlima Kim Kini Diduga Kena Santet, Meronta Kesakitan
Nasib mantan aspri Hotman Paris, Iqlima Kim alami kejadian aneh, diduga kena santet, muntah darah dibarengi belatung.
Editor: Apriantiara Rahmawati Susma
"Ini serangan terparah menurut aku, selain badan menggigil, gigi yang tidak berhenti bunyi, sakit pinggang yang sekan patah,
kepala yang sakit berasa ditusuk leher yang ketarik ke atas macam di cekik, disini aku sempat nyerah, aku udah enggak kuat," paparnya.
"Sampai akhirnya kemarin malam keluar darah dari mulutku. Disusul dari hidung juga. Darah seger dan sebanyak itu.
Syok, kaget juga karena dateng secara tiba-tiba dan posisi aku lagi duduk,” tambahnya.
Terbaru, dalam unggahan Instagram Story, Iqlima Kim memperlihatkan kondisi dirinya dalam keadaan mulut dan hidung mengeluarkan darah terus-menerus.
Pemeran sinetron Suara Hati Istri ini kembali merasa jika kejadian aneh tersebut disebutnya sudah tidak normal lagi lantaran hidungnya tak berhenti-henti mengeluarkan darah.
"Aku capek aku sudah gak bisa ngomong lagi," ujar Iqlima Kim disertai emoji menangis.
"Tuhan ini udah gak normal," ungkapnya.
Di sisi lain, pengacara Hotman Paris terlihat tak peduli dengan apa yang dialami Iqlima Kim.
Kali ini Hotman Paris kembali memberi peringatan kepada Iqlima Kim soal bukti yang menguatkan bahwa tuduhan pelecehan adalah fitnah.
"Halo Putri Iqlima Aprilia Atau Iqlima Kim dan pengacaranya," jawab Hotman Paris.
Bukti instastory dari Iqlima Kim sudah dilihat oleh Hotman Paris.
"Instastory dari Kim hari ini merupakan bukti," ujarnya.
Diyakini Hotman Paris kalau Iqlima Kim tidak bisa tidur.