ANTI RIBET, Kirim Chat WhatsApp Tanpa Save Kontak, Bisa Pakai 3 Cara Ini, Simak Langkah-langkahnya
Ada 3 cara mengirim pesan WhatsApp tanpa perlu menyimpan kontak, ikuti langkah-langkahnya.
Editor: Apriantiara Rahmawati Susma
TRIBUNTRENDS.COM - WhatsApp menyediakan banyak fitur menarik dan bermanfaat bagi penggunanya.
Tak heran jika banyak orang pun memilih menggunakan WhatsApp untuk sarana berkomunikasi.
Melalui WhatsApp, pengguna bisa saling berkirim pesan dengan siapa saja.
Kamu diharuskan untuk menyimpan terlebih dahulu nomor kontak WA WhatsApp mereka.
Hanya saja terkadang kamu hanya ingin melakukan beberapa kali bahkan satu kali saja percakapan.
Tanpa berniat menyimpan kontak terlebih dahulu karena mungkin saja memori penyimpanan ponsel kamu sudah penuh.
Baca juga: BISA Atur Tombol Enter untuk Buat Baris Baru di WhatsApp, Caranya Mudah, Ikuti Langkah-langkah Ini
Baca juga: CEGAH Penyebaran Hoaks di WhatsApp, Bisa Cek Informasi Pakai Fitur Ini, Bagaimana Caranya?

Jika itu terjadi, kamu tak perlu khawatir, ada trik dan cara memulai percakapan tanpa perlu menyimpan nomor terlebih dahulu.
Ini cara chat ke nomor WA WhatsApp tanpa perlu menyimpan kontak.
Kirim pesan dengan Api WhatsApp
1. Buka browser atau safari di ponsel kamu
2. Kunjungi alamat https://api.whatsapp.com/send?phone=62XXXXXX&text
Tulis nomor tujuan dengan awalan angka -62 tanpa menggunakan awalan angka 0
3. Kirim pesan
Setelah memasukkan nomor, tulis pesan yang ingin kamu kirim ke nomor tujuan.
Tunggu pesan terkirim dan penerima membalas pesanmu.