Breaking News:

Buntut Kontroversi, Barang Mewah Milik Song Ji A Kini Diselidiki, Terbukti Tak Semuanya Palsu

Institut Penilai Barang Mewah turun tangan selidiki barang-barang mewah milik Song Ji A, ternyata tak semua palsu.

Instagram/dear.zia
Song Ji A. 

Bintang Singles Inferno, Song Ji A mengunggah video permintaan maaf pada 25 Januari 2022.

Song Ji A meminta maaf secara langsung kepada subscriber dan publik terkait kontroversi mengenakan barang palsu.

Melalui video permintaan maafnya, Song Ji A membeberkan awal mula dirinya mengenakan barang palsu.

Song Ji A juga meminta publik untuk tak menyeret keluarganya dalam kontroversi ini.

"Halo, ini Song Ji A. Pertama-tama, saya ingin meminta maaf karena mengunggah video permintaan maaf ini terlambat.

Menyebabkan kekhawatiran banyak orang, saya minta maaf.

Mengenai kontroversi baru-baru ini tentang penggunaan produk palsu, saya mengakui bahwa itu benar dan mengakui bahwa semuanya adalah kesalahan saya," ujar Song Ji A seperti dikutip dari Kbizoom.

Baca juga: Pengakuan Song Ji A Jadi Dewi di Kampus Tuai Kritikan, Mahasiswa Hanyang: Banyak yang Lebih Cantik

Baca juga: Song Ji A Terlibat Kontroversi Penipuan, Kang Ye Won Hapus Semua Foto dengan Sang YouTuber

Song Ji A mengunggah video permintaan maaf publik atas kontroversi pemakaian merek mewah palsu.
Song Ji A mengunggah video permintaan maaf publik atas kontroversi pemakaian merek mewah palsu. (YouTube)

"Sebagai seorang Youtuber, saya seharusnya lebih berhati-hati dengan semua yang saya lakukan, tetapi saya telah merusak nilai banyak merek dan mengecewakan orang-orang yang mempercayai saya. Aku sangat menyesal," imbuhnya.

Song Ji A mengungkapkan awal mula dirinya mengenakan produk palsu.

"Awalnya, saya hanya membelinya karena terlihat cantik.

Dan setelah menerima cinta yang besar dari begitu banyak orang, saya pikir saya kehilangan akal.

Perlahan-lahan, saya terlalu menyukainya, jadi saya benar-benar menyesalinya sekarang.

Saya merasa sangat menyedihkan memikirkan diri saya di masa lalu," tuturnya.

Di kesempatan itu, Song Ji A juga berharap publik tak melayangkan kritik kepada keluarganya terkait kontroversi ini.

Baca juga: SELAIN Song Ji A, Bintang Singles Inferno Ini Juga Pakai Baju KW, Knetz Tunjukkan Reaksi Berbeda

"Sejak kontroversi baru-baru ini mengenai produk palsu pecah, saya telah merenungkan diri saya setiap hari sambil membaca semua saran dan kritik kalian.

Halaman 3/4
Tags:
Song Ji ADispatchChanelDior
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved