Timnas Indonesia
Prediksi Skor Timnas Indonesia U17 vs Yaman, Selangkah Lagi Garuda Muda Tembus Piala Dunia U17
Prediksi skor Timnas Indonesia U17 vs Yaman dalam lanjutan pertandingan Grup C Piala Asia U17 2025, Garuda Muda bisa tembus ke Piala Dunia U17.
Editor: jonisetiawan
TRIBUNTRENDS.COM - Prediksi skor Timnas Indonesia U17 vs Yaman dalam lanjutan pertandingan Grup C Piala Asia U17 2025, selangkah lagi Garuda Muda tembus Piala Dunia U17.
Timnas U-17 Indonesia akan menjalani laga krusial melawan Yaman dalam lanjutan Grup C Piala Asia U-17 2025.
Duel ini bukan sekadar penentu tiket ke babak perempat final, tetapi juga menjadi momen penting bagi Garuda Muda untuk menjaga asa lolos ke Piala Dunia U-17 2025 yang akan berlangsung di Qatar.
Laga tersebut dijadwalkan digelar pada Senin, 7 April 2025, pukul 22.00 WIB di Prince Abdullah Al-Faisal Stadium, Jeddah, Arab Saudi.
Baca juga: Prediksi Skor Madura United vs Persija BRI Liga 1, Mampukah Macan Kemayoran Bikin Malu Tuan Rumah?
Modal Positif Usai Kalahkan Korea Selatan
Skuad besutan Nova Arianto datang dengan motivasi tinggi setelah mencatat kemenangan dramatis 1-0 atas Korea Selatan di laga pembuka.
Evandra Florasta menjadi pahlawan kemenangan lewat golnya yang tercipta dari bola rebound hasil eksekusi penalti yang sempat ditepis kiper lawan, momen penuh ketegangan dan semangat juang tinggi.
Hasil ini menjadi bekal berharga bagi Garuda Muda, sekaligus memberikan suntikan semangat besar untuk melangkah lebih jauh di turnamen bergengsi ini.
"Saya sangat bangga atas perjuangan tanpa henti para pemain. Ini hasil yang kami harapkan, tapi perjalanan masih panjang."
"Dukungan dan doa dari pecinta Timnas sangat kami butuhkan," kata Nova usai laga, dikutip dari laman PSSI.
Baik Indonesia maupun Yaman sama-sama mengoleksi tiga poin dari laga pertama. Yaman sebelumnya mengalahkan Afghanistan 2-0.
Kini, matchday kedua bisa menjadi pertandingan penentu, siapa yang menang akan otomatis melaju ke perempat final sekaligus mengamankan tiket ke Piala Dunia U17 2025.
Meski Yaman unggul produktivitas gol, Mathew Baker dkk. berada dalam posisi sedikit lebih menguntungkan.
Kemenangan penting dari lawan kuat seperti Korea Selatan menjadi modal berharga yang bisa mengangkat mental. Tren positif itu akan coba dipertahankan saat bertemu Yaman.
Pesaing lain di grup, Korea Selatan dan Afghanistan, berada dalam posisi sulit setelah sama-sama menelan kekalahan. Mereka harus menang di laga kedua untuk menjaga asa.
| Target Timnas Indonesia Usai Patrick Kluivert Dipecat PSSI, Erick Thohir Singgung Piala Dunia 2030! |
|
|---|
| Daftar 4 Calon Pengganti Patrick Kluivert di Timnas Indonesia, Diisi Pelatih Asing BRI Liga 1! |
|
|---|
| Jejak Soufian Asafiati: Agen Kluivert Diduga Kendalikan Timnas Indonesia, Andre Rosiade Buka Fakta |
|
|---|
| Erick Thohir Temui Prabowo, Minta Maaf Indonesia Gagal ke Piala Dunia, Presiden Beri Target Baru |
|
|---|
| Kamera Tangkap Suasana saat Erick Thohir Bertemu Pemain Timnas Indonesia Usai Gagal ke Piala Dunia |
|
|---|