Sosok
Siapa Delia Yasmine? Artis Kecelakaan di Tol Jagorawi saat Pulang Syuting, Kaki Patah: Mobil Ringsek
Inilah sosok Delia Yasmine, pemeran Mama Clara dalam sinetron Magic 5 yang baru saja mengalami kecelakaan di Tol Jagorawi pada Minggu, (5/1/2024).
Editor: Dika Pradana
TRIUNTRENDS.COM - Inilah sosok Delia Yasmine, pemeran Mama Clara dalam sinetron Magic 5 yang baru saja mengalami kecelakaan di Tol Jagorawi pada Minggu, (5/1/2024).
Kecelakaan mengenaskan ini terjadi saat Delia Yasmine pulang dari syuting sinetron pada dini hari.
Imbas dari insiden kecelakaan ini, Delia Yasmine mengalami patah tulang pinggul dan kaki.
Hingga pada akhirnya Delia Yasmine harus dirawat di RSCM setelah sebelumnya mendapat penanganan awal di Rumah Sakit Melia Cibubur dan Eka Hospital.
Dari kabar yang beredar, Delia Yasmine diduga pulang syuting dalam kondisi mengantuk jadi penyebab kecelakaan tersebut.
Sedangkan untuk kondisinya, Delia Yasmine mengalami patah tulang pada kaki dan panggul, mobilnya pun ringsek.
Saat ini Delia sedang dirawat di RSCM dan akan dilakukan tindakan operasi karena lukanya cukup parah.
Baca juga: Update Kecelakaan Pesawat Jeju Air, Polisi Geledah Bandara Internasional Muan hingga Kantor Maskapai
Adapun kondisi pemain magic 5 dibagikan salah satu kerabatnya, Bebby Viee lewat Instagram storynya, Minggu (5/1/2025).
Dalam unggahan tersebut tampak kondisi Delia yang terbaring di ranjang rumah sakit dengan area kaki penuh luka.
Sementara, dalam potret lainnya memperlihatkan kondisi mobil yang digunakan Delia tampak hancur pada bagian depan dan atapnya.
Baca juga: Artis Kpop Yesong Dihukum 8 Tahun Penjara, Mengemudi saat Mabuk hingga Sebabkan Kecelakaan Maut
Profil
Diketahui, Delia adalah peraih APLI AWARDS (Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia).
Ia merupakan Pemilik brand kecantikan Kadel Slim.
Delia merupakan mantan istri Guntur Triyoga.
Dari pernikahan pertama ini, mereka dikaruniai seorang anak perempuan, El Zara Yasmine.
Setelah bercerai pada Mei 2019, Delia dinikahi pria asal Turki, Siavash Nadim.
Delia diketahui sempat tinggal di tanah kelahiran sang suami selama dua bulan.
Alami Kecelakaan
Delia Yasmine kini jadi sorotan alami kecelakaan di tol Jagorawi saat pulang syuting, pada Minggu (5/1/2025) dini hari.
Akibat kecelakaan tersebut, Delia Yasmine mengalami patah tulang pinggul dan kaki.
Kabar ini dibagikan oleh suaminya, Siavash Nadim yang beredar di Instagram salah satu @nyinyir_update_official, Minggu (5/1/2025).
Dalam unggahanya, memperlihatkan kondisi Delia yang tampak dipasang selang dan dibawa ambulans ke Rumah Sakit.
Sementara dalam potret lainnya, mobil yang digunakan Delia tampak ringsek pada bagian depan.
Siavash menyebutkan bahwa kondisi sang istri alami patah tulang dan kondisi mobil hancur parah.
"Delia mengalami musibah tadi malam saat ulang syuting kecelakaan di tol, kondisi mobil hancur parah, Delia mengalami patah tulang. Mohon doanya ya teman-teman untuk istri saya," tulis Siavash.
Ia pun menyebutkan pemain sinetron Magic 5 yang berperan sebagai mama Clara untuk break dulu dalam sinetron tersebut.
"Mohon doanya teman-teman, untuk sementara mama Clara break dulu di magic 5 sampai waktu yang tidak bisa ditentukan karena mama Clara kondisinya patah tulang pinggul dan kaki," katanya.
Sumber: Tribun Sumsel
| Profil Kartini Muljadi: Sang Maestro Hukum yang Mendirikan Raksasa Tempo Scan Tutup Usia |
|
|---|
| SOSOK Febri Diansyah: Dulu Tokoh Terdepan Gerakan Antikorupsi, Kini Jadi Pembela Tersangka Korupsi |
|
|---|
| Sosok Misterius Bjorka: Tidur Beralas Kain Tapi Kalau Makan Lauknya Ayam Goreng Kentucky, Seember! |
|
|---|
| Jejak Hitam Wahyudin Moridu Sebelum 'Rampok Uang Negara', Candu Narkoba, Hubungan Gelap Wanita |
|
|---|
| Sosok Hannah Einbinder, Aktris Gemparkan Emmy Awards 2025 Teriak Bebaskan Palestina, IG Diserbu |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/trends/foto/bank/originals/Sosok-Delia-Yasmine-pemSSS.jpg)