Breaking News:

Selebrita

Rencana Raffi Ahmad Usai Dilantik Prabowo Jadi Utusan Khusus Presiden, Tinggalkan Dunia Hiburan?

Artis Raffi Ahmad dilantik Prabowo menjadi Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni, segera tinggalkan dunia hiburan

Editor: jonisetiawan
YouTube KOMPASTV
Raffi Ahmad dilantik Prabowo jadi Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni, segera tinggalkan dunia hiburan 

TRIBUNTRENDS.COM - Artis Raffi Ahmad masuk dalam Kabinet Merah Putih Presiden Prabowo Subianto.

Ayah dua anak itu dilantik menjadi Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni di Istana Negara, Jakarta pada Selasa (22/10/2024).

Tak sendiri, Raffi Ahmad tiba bersama sang istri Nagita Slavina dan ibunya, Amy Qanita.

Dalam kesempatan itu, sang Sultan Andara mengenakan setelah jas hitam dengan dasi biru.

Sementara Nagita Slavina mengenakan kebaya oranye.

Baca juga: Dilantik Prabowo Jadi Utusan Khusus Presiden, Raffi Ahmad Minta Doa Restu: Kesempatan Abdikan Diri

Raffi Ahmad mengaku sudah mendapat arahan khusus dari Presiden Prabowo.

Bahkan saat proses pelantikan nama Raffi Ahmad disebutkan diikuti gelar Doktor Honoris Causa dari Universal Institute of Professional Management (UIPM) di Thailand.

Pemberian gelar ini sempat jadi perbincangan hangat karena UIPM disebut belum memiliki izin operasional di Indonesia.

"Empat, Dr (HC) H Raffi Farid Ahmad Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni," kata Deputi Bidang Administrasi Aparatur Kemensetneg Nanik Purwanti saat membacakan daftar nama para utusan khusus yang dilantik hari ini.

Setelah ramai dikabarkan batal jadi menteri Prabowo Subianto, Raffi Ahmad akhirnya dilantik jadi Utusan Khusus Presiden pada Selasa, 22 Oktober 2024.
Setelah ramai dikabarkan batal jadi menteri Prabowo Subianto, Raffi Ahmad akhirnya dilantik jadi Utusan Khusus Presiden pada Selasa, 22 Oktober 2024. (TribunTrends.com/YouTube KOMPASTV)

Menjadi bagian dari Kabinet Merah Putih, apakah Raffi Ahmad akan vakum dari dunia hiburan?

Menanggapi hal tersebut, suami Nagita Slavita itu tak menjelaskan secara rinci.

Raffi Ahmad menyebut akan mendiskusikannya terlebuh dahulu, terutama dengan presiden Prabowo Subianto.

"Ya, nanti ini kan, nanti kita pasti ada diskusi lebih lanjut lagi."

"Yang paling penting mohon doanya, saya siap menjalankan tugas dari Bapak Presiden Republik Indonesia, Pak Prabowo Subianto," kata Raffi di Istana Negara, Jakarta Pusat.

Baca juga: Namanya Tak Disebut saat Prabowo Subianto Umumkan Kabinet Merah Putih, Raffi Ahmad: Gak Diundang

Dalam kesempatan yang sama, Raffi Ahmad juga mejelaskan tugasnya.

Sumber: Grid.ID
Halaman 1 dari 2
Tags:
Raffi AhmadPrabowodunia hiburan
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved