Berita Viral
Polemik ITB Wajibkan Mahasiswa Penerima Beasiswa UKT untuk Kerja Paruh Waktu: Perkaya Pengalaman
Pihak kampus Institut Teknologi Bandung (ITB) memberikan tanggapannya terkait polemik kerja paruh waktu mahasiswa beasiswa UKT.
Editor: Dhimas Yanuar
TRIBUNTRENDS.COM - Viral di berbagai media sosial terkait ITB pekerjakan mahasiswa penerima beasiswa UKT.
Tak ayal banyak warganet dan mahasiswa yang memprotes kebijakan tersebut karena meminta mahasiwa penerima beasiswa untuk kerja paruh waktu.
Dilansir dari TribunJabar, pihak kampus Institut Teknologi Bandung (ITB) memberikan tanggapannya terkait polemik UKT (uang kuliah tunggal) tersebut di ITB.
Kepala Biro Komunikasi dan Hubungan Masyarakat, Naomi Haswanto mengatakan bahwa kebijakan tersebut dirancang untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa penerima beasiswa UKT, agar dapat berkontribusi pada pengembangan kampus sekaligus mendapatkan pengalaman kerja yang relevan.
"Kami (Institut Teknologi Bandung) telah mengumumkan peluncuran sistem bantuan keuangan mahasiswa yang berelasi dengan nilai-nilai di atas yang lebih komprehensif dan berorientasi pada pengembangan karakter.
Baca juga: Potret Lawas Mamiek Soeharto Putri Mendiang Soeharto saat Wisuda ITB Tahun 1987, Disalami Ibu Tien
"Sistem inilah yang kami sebut Financial Aids System, bertujuan untuk menyatukan berbagai sumber daya dan program bantuan keuangan yang sudah ada di ITB," katanya, Rabu (25/9/2024) saat dikonfirmasi.
Program bantuan keuangan yang sudah ada di ITB, kata Naomi, antara lain:
1. Beasiswa dan keringanan Uang Kuliah Tunggal (UKT);
2. Hibah/Grant;
3. Program Kerja Paruh Waktu;
4. Kemitraan;
5. Bantuan Keuangan lainnya;
6. Layanan Pendukung seperti konseling keuangan; workshop & seminar, serta informasi & sosialisasi.
"Jadi, tujuan utama sistem ini sejalan dengan tujuan pendidikan ITB, yaitu mendidik mahasiswa yang tidak hanya unggul secara akademis, tetapi juga memiliki karakter kuat, adaptif, berintegritas, dan rendah hati," ujarnya.
| Sosok Sekar, Inilah Cewek Beruntung yang Dilamar dengan Dibuatkan Patung Bunga Matahari Hingga Viral |
|
|---|
| Sosok Arrofi Ramadhan, Buat Patung Bunga Matahari 5 Meter untuk Pacar: Aku Ingin Bikin 1.000 Lagi |
|
|---|
| Belum Pernah Liburan ke Inggris Tapi Punya Foto di Big Ban London, Pakai Prompt Gemini AI Ini |
|
|---|
| Pakai Prompt Gemini AI, Cara Mudah Edit Foto Prewedding Bareng Pasangan di Danau Toba |
|
|---|
| Drama Parlemen: Rahayu Saraswati Ditolak Mengundurkan Diri oleh MKD, Terungkap Ini Alasannya! |
|
|---|