Breaking News:

Selebrita

Sosok Arief Muhammad, YouTuber Bangun Rumah di dalam Mall, Depan Kamar Ada Store Balenciaga

Mengenal sosok Arief Muhammad, YouTuber bikin heboh karena membangun rumah di dalam Senayan City Mall. Depan kamar ada store Balenciaga.

Editor: jonisetiawan
Kolase TribunTrends/Instagram
Arief Muhammad bikin rumah di Senayan City Mall. 

TRIBUNTRENDS.COM - Mengenal sosok Arief Muhammad, YouTuber bikin heboh karena membangun rumah di dalam Senayan City Mall.

Lewat unggahan di media sosialnya, Arief Muhammad membagikan perkembangan proses pembangunan rumahnya.

"Baru aja deal: Senayan City Mall! Mana yang kemarin nantangin bangun rumah di dalam mall, maju sini semuanya," tulisnya dalam caption Instagram.

Mulanya, YouTuber itu memang ditantang oleh warganet untuk membangun rumah di dalam mal.

Baca juga: Anaknya Membully Bareng Putra Vincent Rompies, Arief Suditomo Sempat Curhat Soal Brutal, Sudah Tahu?

Beberapa waktu lalu, Arief baru saja menyelesaikan renovasi penthouse miliknya yang berada di kawasan Jakarta Selatan.

Dari postingan tersebut, ada beberapa komentar netizen yang menyarankan untuk membangun rumah juga di dalam mal.

Arief pun menanggapi dengan serius tantangan tersebut.

General Manager Marketing PT Agung Podomoro Land, Tbk Frances Jaclyn Halim sebagai pengembang, menyanggupi permintaan Arief Muhammad.

"Don't challenge @ariefmuhammad. He will make it happen. 

Dream House is on his way," tulisnya dalam caption Instagram miliknya @francesjaclynhalim.

"Lumayan, kalau kaos Baim lagi pada kotor, ada Balenciaga di depan kamar Baim," tulisnya.

Rumah Arief Muhammad di Senayan City Mall.
Rumah Arief Muhammad di Senayan City Mall.

Lantas dari mana sumber kekayaan Arief Muhammad, dan seperti apa sosoknya?

Sosok Arie Muhammad

Arief Muhammad buat tren berbagi dengan nama Ikoy-ikoyan hingga viral di media sosial
YouTuber kelahiran Batam, Kepulauan Riau, 26 Oktober 1990 ini merupakan keturunan Minangkabau

Arief Muhammad adalah anak bungsu dari empat bersaudara pasangan Iskandar Yakoeb dan Roslainar.

Arief memiliki tiga kakak perempuan yaitu Rossy Eka Putri, Rossa Romadona, dan Citra Desi.

Arief Muhammad menghabiskan masa-masa sekolahnya sejak SD hingga SMA di Kota Batam.

Baca juga: Aset Doni Salmanan Disita, Apa Kata Arief Muhammad Lihat Video Mobil yang Dibeli darinya Diangkut?

Ia merupakan alumni dari SD Negeri 4 Batam, SMPN 6 Batam, dan SMA Kartini Batam.

Arief Muhammad kemudian memutuskan untuk merantau ke Jakarta dan berkuliah di Jurusan Ilmu Hukum Universitas Trisakti.

Nama Arief Muhammad populer berkat akun Twitter (sekarang X) anonim bernama @poconggg.

Awalnya Arief hanya menganggap akun Twitternya sebagai lucu-lucuan karena saat itu perfilman Indonesia tengah didominasi film horor.

Dalam waktu satu tahun, akun @poconggg itu berhasil mendapatkan 100.000 pengikut.

Sosok Arief Muhammad.
Sosok Arief Muhammad. (Instagram @ariefmuhammad)

Dikenal sebagai penulis, Arief Muhammad kemudian membuat sebuah blog bernama www.poconggg.com pada Oktober 2010.

Ia kemudian didorong oleh Raditya Dika dan Benakribo untuk membuat sebuah buku.

Arief Muhammad pun menuruti saran kedua temannya itu dan menerbitkan buku pertamanya berjudul Pocong juga Pocong pada tahun 2011.

Buku Pocong juga Pocong ludes terjual di hari pertama dan menjadi Best Seller.

Di perjalanan karirnya itu, Arief Muhammad yang merahasiakan identitas dari akun Twitter Poconggg mulai mendapat teror dan ancaman lewat telepon.

Baca juga: Tinggal di Kampung, Ayah Lesti Kejora jadi YouTuber? Mertua Rizky Billar Rilis Lagu & Buat Mie Ayam

Telepon itu berisi ancaman bahwa identitas Arief Muhammad sebagai orang di balik akun Poconggg akan dibongkar.

Arief tak menggubris ancaman itu hingga akhirnya pada September 2011, identitas Arief Muhammad benar-benar berhasil dibongkar.

Meski sempat stress, Arief Muhammad kemudian mengakui dirinya memang orang di balik akun Poconggg.

Sejak saat itu, Arief Muhammad diundang ke sejumlah seminar hingga buku pertamanya diangkat menjadi sebuah film berjudul sama di tahun 2011.

Lulus kuliah pada tahun 2014, Arief Muhammad kemudian membuat akun YouTube Arief Muhammad.

Hingga artikel ini diturunkan, kanal YouTube Arief Muhammad telah memiliki 3,19 Juta subscribers,

Popularitas Arief Muhammad pun makin melambung, bahkan membuatnya menjadi salah satu YouTuber yang dipanggil Presiden Jokowi ke istana negara untuk berbagi gagasan soal dunia kreatif.

Terkait kehidupan pribadinya, Arief Muhammad resmi meminang sang kekasih Tiara Pangestika alias Tipang yang juga seorang vlogger pada tanggal 16 September 2016.

Baca juga: Viral Goda YouTuber ke Hotel, Asri Damuna ASN Kemenhub Polisikan Akun Facebook, Nama Baik Tercemar

Saat ini Arief dan Tipang telah dikaruniai dua anak bernama Ibrahim Wishaka El Emran dan Mecca Ayu Amanjiva.

Tak hanya sukses di dunia konten kreatif, Arief Muhammad juga sukses menjadi pengusaha.

Arief Muhammad bikin rumah di dalam mall.
Arief Muhammad bikin rumah di dalam mall. (Instagram @ariefmuhammad)

Arief memiliki sejumlah usaha mulai dari Baso Aci Akang, Billionaire’s Project, Dewa Motor, Bisatumbuh, hingga yang terbaru Rumah Makan Padang Payakumbuah.

Rumah Makan Padang Payakumbuah milik Arief Muhammad itu diketahui sudah tersebar di sejumlah kota di Indonesia.

Sumber kekayaan

Tak hanya menjadi YouTuber, Arief Muhammad ternyata merupakan seorang pebisnis dan memiliki managementnya sendiri.

Disebut-sebut ia bisa memiliki dari 150jt sampai 1.5 milliar pertahun dari YouTubenya.

Arief Muhammad juga membuka tawaran endorsement mencapai 25jt untuk sekali endorse.

Arief memiliki perusahaan kreatif bernama AM Global, yang bergerak di bidang produksi konten, pengembangan merek, dan konsultasi pemasaran.

Sebagai pebisnis, Arief merupakan pemilik Rumah Padang Pakayumbah, Baso Aci Akang, dan Billionairesproject. Ditambah dengan penghasilan dari Brand Ambasador.

Arief juga memiliki Rumah yang di perkirakan senilai 30 Milliar di daerah Serpong.

***

(TribunTrends/Bangkapos)

Sumber: Bangka Pos
Tags:
Arief MuhammadBalenciagaYouTuber
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved