Selebrita
Menua Tanpa Pasangan, Diding Boneng Warkop DKI Tinggal Sendiri di Kontrakan, Tak Mau Repotkan Anak
Aktor senior Diding Boneng menua tanpa pasangan, dia saat ini tinggal sendiri di kontrakan, aktor Warkop DKI itu tidak mau repotkan anak.
Editor: jonisetiawan
Tidak Mau Menikah Lagi
Meskipun hidup sendiri di usia 74 tahun, Diding Boneng mengaku tidak merasa kesepian.
Dirinya juga tidak merasa perlu untuk kembali memiliki pendamping hidup.
"Enak (hidup sendiri), buat saya enak, Insyaallah," kata Diding Boneng.
"Daripada saya punya teman hidup terus masalah setiap hari, ngapain? Kita cari istri kan bukan untuk itu," sambungnya.

Sebelumnya Diding Boneng juga sempat mengatakan, memiliki istri di masa tua bukan berarti mencari seseorang yang bisa melayani dan menyediakan segala kebutuhannya.
Baginya, peran istri lebih dari sekedar menyiapkan makanan atau merawat di saat sakit.
"Buat saya, istri itu kan bukan pembantu. Dia harus kita bahagiakan juga," ungkap Diding Boneng.
Baca juga: Artis Dulu Bidadari Warkop DKI, Klarifikasi soal Isu Bangkrut gegara Jualan Tahu, Pamer Mobil Antik
"Kalau berharap 'wah gue perlu makan jadi harus ada istri, perlu nyetrika baju harus ada istri,' lah emang istri pembantu? Dia kan pendamping, teman diskusi," lanjutnya.
Diding Boneng diketahui pernah dua kali menikah.
Istri pertama Diding Boneng meninggal dunia. Sementara pernikahan keduanya berakhir dengan perceraian.
"Dua kali menikah, sekarang satu pun enggak ada," kata Boneng.
"Yang satu meninggal, yang satu pisah," lanjutnya.
Mengenai perceraiannya dengan istri kedua, Diding Boneng menduga itu karena masalah ekonomi.
"Kalau bicara istri kedua, kenapa saya harus pisah karena dia enggak bisa ngikutin seniman," ucapnya.
Sumber: Tribun Jabar
Jatuh Bangun Ibunda Raisa Jalani Pengobatan Kanker, Jalur Nafas Hampir Tersumbat Sel Kanker |
![]() |
---|
Ashanty Dilaporkan Merampas Aset, Ternyata Ayu, Mantan Karyawan Menyerahkan Sendiri Laptop dan HP |
![]() |
---|
Merasa Harta Terkuras Rp2 Miliar, Ashanty Malah Dijerat Mantan Karyawan dengan Tuduhan Merampas Aset |
![]() |
---|
Perjuangan Glow Up Sosok Ummi Quary, dari Buluk Jadi Beauty, Ubah Hujatan Jadi Pujian |
![]() |
---|
Kebiasaan Aneh Zaskia Sungkar saat Hamil Kedua Cuma Disadari Irwansyah, Dokter Beri Jawaban |
![]() |
---|