Pendidikan
5 Jurusan Kuliah Cocok untuk Kamu yang Suka Berhitung, Passion Orang Suka Mikir dan Serius
5 jurusan kuliah cocok untuk kamu yang suka berhitung, Passion orang suka mikir dan serius dalam hidupnya.
Editor: Sinta Darmastri
TRIBUNTRENDS.COM - 5 jurusan kuliah cocok untuk kamu yang suka berhitung, Passion orang suka mikir dan serius dalam hidupnya.
Banyak lulusan SMA (Sekolah Menegah Atas) yang hendak meneruskan pendidikan ke perguruan tinggi.
Supaya tidak salah dalam memilih, ada jurusan kuliah yang tepat untuk lulusan SMA yang dapat dicoba.
Ketika di sekolah, biasanya ada siswa yang suka dengan pelajaran menghitung. Tapi ada pula yang tidak suka.
Bagi yang suka hitung-hitungan, maka bisa memilih jurusan kuliah yang cocok. Tentu ini agar sesuai dengan passion kamu.
Selain itu, kuliah di jurusan yang tepat dan sesuai minat tentunya akan membuatmu lebih semangat dan bisa membuatmu lulus kuliah lebih cepat.
Baca juga: Dikabarkan Putus, Ini Jawaban Rizky Nazar saat Ditanya soal Lamar Syifa Hadju, Asal Cincin Terkuak
Jika kamu adalah orang yang suka menghitung, sebaiknya pilih jurusan kuliah yang sesuai dengan minatmu.
Berikut ini beberapa rekomendasi jurusan kuliah bagi kamu yang suka menghitung. Info dilansir dari laman Institut Teknologi Batam (Iteba).
1. Matematika
Di jurusan ini, kamu akan mempelajari penerapan Ilmu Matematika dalam identifikasi, analisis, dan penyelesaian berbagai persoalan dengan pendekatan matematis.
Selain itu kamu akan mempelajari Ilmu Logika, Aljabar, dan Statistika. Jurusan ini dapat mengantarkanmu menjadi seorang Big Data Analyst yang kini banyak dibutuhkan oleh perusahaan.
2. Teknik Informatika
Mahasiswa Teknik Informatika akan mempelajari Matematika Diskrit, Algoritma, Aljabar, dan Bahasa Pemrograman.
Dalam jurusan ini, kamu akan dilatih untuk berpikir logis secara terstruktur. Selain dikenal dengan Teknik Informatika, jurusan ini juga sering disebut dengan Ilmu Komputer.
Jika kamu memiliki minat yang tinggi terhadap pelajaran algoritma, kamu bisa memilih Jurusan Teknik Informatika.
3. Ilmu Ekonomi
Bagi anak IPS, maka Ilmu Ekonomi akan sangat cocok. Jurusan Ilmu Ekonomi, terutama ekonomi makro, memerlukan analisis yang tepat.
Tak hanya berdasarkan teori, Ilmu Ekonomi makro membahas permasalahan ekonomi secara luas dengan cakupan negara atau antarnegara.
Tentu ekonomi makro membutuhkan pendekatan secara matematis, terutama menggunakan teknik aljabar. Kemudian, hasil proses matematis ini digunakan untuk merumuskan kebijakan yang tepat dalam sebuah negara.
Karena jurusan ini membutuhkan analisis dengan pendekatan matematis, Ilmu Ekonomi dapat menjadi salah satu pilihan jurusan bagi kamu yang suka menghitung.
Baca juga: Tuai Kontroversi, Pendeta Gilbert Lumoindong Dilaporkan Dugaan Penistaan Agama, PTPI: Keterlaluan
4. Statistika
Untuk jurusan kuliah berikutnya ialah Statistika. Ini adalah ilmu tentang menggolongkan, mengumpulkan, dan menggolongkan data berupa angka.
Analisis data yang akurat kini kian dibutuhkan oleh instansi maupun perusahaan besar. Hal tersebut berfungsi untuk mengambil keputusan yang tepat di masa depan.
Dalam Jurusan Statistika, kamu akan mempelajari metode numerik, pelaksanaan riset, hingga pemodelan Matematika. Ada banyak hitungan dalam jurusan ini. Jika kamu tertarik pada angka dan hitungan, Jurusan Statistika ini bisa kamu pertimbangkan kembali.
5. Manajemen Logistik
Adapun jurusan ini memang terbilang langka. Nantinya kamu akan mempelajari teknik perencanaan, pengelolaan, pengendalian, dan pengawasan aliran barang maupun sumber daya lain.
Hal itu bertujuan agar aliran berjalan dengan efisien dari produksi hingga mencapai tujuan.
Tak hanya dibutuhkan keahlian menghitung, jurusan ini juga membutuhkan ketelitian yang tinggi karena berkaitan dengan tata letak gudang yang baik.
Jadi itulah beberapa jurusan kuliah yang cocok bagi calon mahasiswa suka menghitung.
5 Jurusan Kuliah Ini Cocok untuk Kamu yang Kurang Suka Matematika, Ada Seni hingga Pariwisata
Banyak lulusan SMA (Sekolah Menegah Atas) yang hendak meneruskan pendidikan ke perguruan tinggi.
Supaya tidak salah dalam memilih, ada jurusan kuliah yang tepat untuk lulusan SMA yang dapat dicoba.
Siswa kelas 12 yang tahun depan akan melanjutkan pendidikan, perlu mulai mencari tahu jurusan kuliah yang cocok denganmu.
Saat memilih jurusan kuliah, kamu bisa menyesuaikan dengan bakat minat dan kemampuanmu.
Siswa kelas 12 punya berbagai karakter. Ada yang pintar di bidang akademik namun ada yang pintar di bidang non-akademik.
Misalnya, bagi siswa yang merasa kurang pintar di bidang akademik khususnya di pelajaran Matematika atau berhitung, lebih baik menghindari jurusan kuliah yang ada Matematikanya saat melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi.
Baca juga: Artis Tak Larang Suami Poligami, Minta Tak Pacaran Diam-diam, Reaksi Pasangan: Kamu yang Terakhir
Bagi siswa yang merasa kurang pintar di bidang akademik, ada berbagai macam jurusan kuliah yang bisa kamu pilih.
Bagi siswa yang merasa kurang pintar khususnya di bidang akademik, berikut jurusan kuliah yang bisa kamu pilih.
Kamu masih bisa memilih jurusan kuliah sesuai bakat dan meraih kesuksesan dengan jurusan pilihanmu.
1. Desain Komunikasi Visual (DKV)
Bagi yang suka mendesain, Jurusan DKV ini bisa jadi pilihan untuk melanjutkan pendidikan. Di era sekarang, lulusan yang ahli di bidang desain juga sangat dibutuhkan.
Jadi meski kamu merasa tidak pintar di bidang akademik tapi punya bakat di bidang desain atau menggambar, maka Jurusan Desain Komunikasi Visual jadi pilihan.
2. Pariwisata
Jurusan Pariwisata juga memiliki prospek kerja yang luas karena perkembangan pariwisata di Indonesia sangat bagus.
Kamu tidak harus pintar di bidang akademik jika ingin memilih Jurusan Pariwisata. Meski tidak harus pintar, saat memilih jurusan ini kamu harus memiliki kemampuan komunikasi, berwawasan luas, kreatif hingga memiliki kemampuan berpikir kritis.
3. Jurusan bidang Kesenian
Jurusan di bidang kesenian yang tersedia di Indonesia cukup banyak. Mulai dari seni musik, seni rupa hingga seni tari.
Jika kamu punya bakat seni dan ingin mendalami lagi salah satu bidang seni, maka Jurusan Kesenian bisa jadi pilihan untuk melanjutkan pendidikan.
Untuk memilih Jurusan Kesenian, kamu tidak perlu pintar di bidang akademik tapi perlu memiliki jiwa seni dan bisa berpikir kreatif dan berinovasi.
Baca juga: Terjerat Narkoba, Karier Chandrika Chika Terancam, Bakal Dipecat dari Rans? Raffi Ahmad Buka Suara
4. Jurusan Sastra
Ada banyak Jurusan Sastra yang disediakan di perguruan tinggi. Mulai dari Sastra Indonesia, Jawa hingga Jurusan Sastra dari berbagai negara hingga daerah atau negara tertentu.
Jika kamu merasa tidak pintar di bidang akademik tapi punya keinginan kuat untuk mempelajari bahasa dan serba-serbi yang ada di dalamnya.
Meski merasa tidak pintar, untuk memilih Jurusan Sastra, kamu harus punya kemampuan komunikasi tertulis dan kemampuan berkomunikasi lisan dan sejumlah kemampuan lainnya.
5. Jurusan Pendidikan Olahraga
Jurusan Pendidikan Olahraga ini cocok bagi kamu yang suka bidang olahraga.
Bahkan jika kamu punya prestasi di bidang olahraga, kamu bisa mendapatkan kesempatan masuk ke perguruan tinggi negeri lewat jalur prestasi di bidang olahraga.
Untuk memilih jurusan ini kamu tak perlu pintar di bidang akademik, tapi tentunya harus punya fisik yang bugar dan suka aktivitas berolahraga.
Demikian jurusan yang bisa dipilih bagi siswa kelas 12 yang merasa kurang pintar di bidang akademik.
Kamu jangan merasa minder maupun berkecil hati meski tidak pintar Matematika atau pelajaran eksakta karena masing-masing siswa pasti punya talenta di bidang masing-masing.
Sehingga saat kuliah, kamu perlu memilih jurusan yang sesuai dengan kemampuanmu agar bisa makin dikembangkan saat berada di perguruan tinggi.
Sumber: Kompas.com
| Keuntungan Berlipat! Akun Belajar.id Dapat Akses Assemblr EDU, List Domain yang Dapat Benefit Khusus |
|
|---|
| Cek Nama! 40 Guru Ikut Pelatihan STEM Kolaborasi Ditjen GTKPG Kemendikdasmen dan Monash University |
|
|---|
| Tinggal 3 Hari Lagi, Seleksi PPG Calon Guru 2025 Ditutup! Biaya Ditanggung Negara, Cek Bidang Studi |
|
|---|
| Waspada Gagal Seleksi! Cek Linieritas Jurusan Kuliahmu dengan Bidang Studi PPG Calon Guru 2025 |
|
|---|
| Kesempatan Langka! Daftar 24 Bidang Studi PPG Calon Guru 2025 Peluang Karir Besar, 6 Hari Lagi Tutup |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/trends/foto/bank/originals/ilustrasi-warganet-menonton-video-lewat-gawai.jpg)