Berita Viral
Pria Bercelana Loreng yang Pukul Tukang Parkir Benar Oknum TNI, Akhirnya Minta Maaf, Beri Pelukan
Ingat pria bercelana loreng pukul tukang parkir? Ternyata oknum TNI, kini minta maaf, ini kronologi sebenarnya.
Editor: ninda iswara
Viral tukang parkir dipukul seorang pria berseragam yang diduga merupakan oknum TNI.
Melihat video ayahnya ditampar viral, anak tukang parkir buka suara.
Annisa Prima Suci, anak tukang parkir tersebut sakit hati melihat sang ayah diperlakukan kasar oleh oknum TNI.
Di media sosial Instagramnya, Annisa membeberkan kronologi penganiayaan yang menimpa ayahnya.
Ia menjelaskan, pada Jumat (18/8/2023), ayahnya sedang memakirkan sebuah mobil di sebuah toko, di daerah Kecamatan Sukasari, Kota Bandung, Jawa Barat.
Kala itu pria diduga anggota TNI yang mengendarai sepeda motor tidak terima lajunya dihentikan sesaat oleh korban.
Pelaku langsung turun dari sepeda motornya lalu memukul kepala tukang parkir itu dengan sangat keras.
Baca juga: Pria Diduga Oknum TNI Pukul Tukang Parkir, Akun IG Puspen Diserbu, Ahmad Sahroni: Norak Ini Manusia

"Papa aku lagi bantu mobil keluar dari parkiran
Kemungkinan mobil yang dibantu itu yang warna putih sebelah papa aku
Nah si TNI-nya enggak mau mengalah dan terus maju-maju
Terjadilah keributan," tulis Annisa.
Annisa mengaku sangat sakit hati saat melihat video yang merekam ayahnya dipukul oleh pria diduga anggota TNI tersebut.
"Engga nyangka banget Papa ditampar sekenceng itu!
Siapa sih yang enggak sakit hati lihat orangtua sendiri ditampar orang lain kaya gitu?" tulis Annisa.
Ia kemudian menyebut ayahnya sudah berusia lanjut dan tak seharusnya mendapatkan perlakuan kasar seperti itu.
Sumber: Tribunnews.com
Daftar Prompt Gemini AI Bisa Ubah Foto Selfie Bareng Kekasih Jadi Bak Liburan di Pantai, Ini Caranya |
![]() |
---|
Daftar Prompt Gemini AI Bisa Edit Foto Biasa Jadi Keren Bak Model Street Fashion, Hasil Mengesankan |
![]() |
---|
Daftar Prompt Gemini AI Keren, Bisa Punya Foto Keliling Dunia Padahal Sedang Rebahan di Rumah |
![]() |
---|
Sosok KH R. Abdus Salam Mujib Pengasuh Pesantren Al Khoziny, Tersorot Usai Insiden Bangunan Ambruk |
![]() |
---|
Juru Parkir "Getok" Harga Warung Nasi Ibu Imas Dari Rp50 Ribu, Kini Muncul dengan Tarif Rp30 Ribu |
![]() |
---|